Find Us On Social Media :

Sempat Terpukul hingga Janji Tampil Trengginas, Begini Curhatan Momota usai Comeback Berakhir Tragis

Lee Zii Jia (kiri) dan Kento Momota (kanan).

SportFEAT.COM - Tunggal putra nomor satu dunia Kento Momota, mencurahkan perasaan usai mengalami kekalahan di All England Open 2021.

Kento Momota akhirnya kembali mentas di turnamen internasional usai absen selama kurang lebih sembilan bulan.

Momen comeback pebulu tangkis tunggal putra nomor satu dunia itu terjadi pada turnamen All England Open 2021.

Perjalanan Momota di turnamen bulu tangkis tertua tersebut sebenarnya berjalan mulus.

 Baca Juga: Fajar Alfian Girang Bisa Ambil Bagian dalam Tradisi Munggahan di Ramadhan Tahun Ini, Apa Itu?

Ia sukses mengalahkan wakil India Parupalli Kashyap di babak pertama dan Prannoy HS di babak kedua.

Namun nasib tragis harus dialami pemain berusia 26 tahun itu saat memasuki babak perempat final.

Comeback Momota di All England Open 2021 berakhir tragis di delapan besar.