Hendrawan menjelaskan bahwa anak asuhnya tersebut akan mendapat vaksinasi usai kondisinya membaik.
Pada vaksinasi pertama ini terdiri dari 264 atlet dan ofisial yang memenuhi syarat atau terlibat dalam Olimpiade dijadwalkan dari 23 Juli hingga 8 Agustus dan Paralimpiade dari 24 Agustus hingga 5 September.
"Saya senang bisa divaksinasi dan secara keseluruhan prosesnya berjalan lancar," ungkap Hendrawan.
"Ini salah satu perlindungan untuk tim, semoga dengan adanya vaksin ini kita lebih aman dalam persiapan menuju Tokyo," tukasnya.
Baca Juga: Fajar Alfian Girang Bisa Ambil Bagian dalam Tradisi Munggahan di Ramadhan Tahun Ini, Apa Itu?
Sementara, disinggung mengenai persiapan Lee Zii Jia Hendrawan mengatakan pemain ranking delapan dunia itu belum kembali ke permainan terbaik.
Hal itu cukup mengkhawatirkan mengingat Lee Zii Jia akan terjun di tiga turnamen selanjutnya mulai bulan depan.
Tunggal putra terbaik Negeri Jiran itu dijadwalkan ikut ambil bagian di India Open 2021, Malaysia Open 2021 dan Singapura Open 2021.