Find Us On Social Media :

MotoGP Portugal 2021 - Yang Dilakukan Marc Marquez Luar Biasa hingga Bikin Teman Barunya Melongo

Pol Espargaro (Repsol Honda) terkesima dengan penampilan Marc Marquez sepanjang FP2 MotoGP Portugal 2021.

SportFEAT.com - Pol Espargaro terkagum-kagum dengan apa yang dilakukan Marc Marquez sepanjang sesi FP1 dan FP2 MotoGP Portugal 2021.

Pol Espargaro akhirnya merasakan atmosfer balapan langsung sebagai teman baru Marc Marquez di MotoGP Portugal 2021.

Sejak resmi pindah dari KTM ke Repsol Honda pada tahun ini, Pol Espargaro memang melewatkan 2 seri perdana tanpa kehadiran Marc Marquez.

Saat itu Marquez masih absen dan dalam proses pemulihan pascaoperasi ketiga akibat cedera yang membuatnya menepi selama 9 bulan.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2021 - Selalu Ada Rasa Syukur Valentino Rossi meski Makin Tercecer di FP2

Di MotoGP Portugal 2021, Marc Marquez secara mengejutkan tampil langsung ngegas.

Di FP1 dia berhasil menempati posisi ketiga tercepat, dan di FP2 The Baby Alien mengamankan posisi keenam.

Bahkan pada FP2 tersebut, Marquez hanya terpaut 0,4 detik lebih lambat dari pembalap tercepat di sesi tersebut, Francesco Bagnaia (Ducati).

Catatan waktu yang tentu luar biasa bagi seorang pembalap yang absen hampir satu tahun, menderita cedera dan menjalani operasi 3 kali.

Pol Espargaro yang menjadi rekan satu timnya di garasi Repsol Honda pun juga tak bisa berbohong jika dia tidak kagum dengan Marquez.

Melihat data dan catatan waktu Marquez membuat Pol Espargaro melongo.

"Apa yang dia lakukan benar-benar luar biasa!" ungkap Pol Espargaro dikutip Sportfeat dari Tuttomotoriweb.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2021 - Nurut Kata Teknisi Yamaha, Valentino Rossi Ubah Gaya Balapnya!

"Dia terlihat lebih mudah untuk memacu kecepatan, bahkan ketika dia harus mengambil risiko," kata Espargaro.

Sebelum menuntaskan FP2, Marc Marquez sempat hampir terjatuh saat ia melebar di salah satu titik tikungan Sirkuit Portimao.

Namun saat itu secara heroik Marquez mampu menyelamatkan diri dan melakukan serangan waktu di akhir sesi FP2.

Baca Juga: Seperti Lagunya Pamungkas, 2 Pasangan Ganda Indonesia Ini Punya 'Kenangan Manis' di India Open

Pol Espargaro sangat senang Marquez kembali balapan lebih cepat di musim ini.

Sebab, ia merasa sangat beruntung bisa berbagi garasi dengan juara dunia 8 kali itu dan mencoba meniru apa yang dilakukan Marquez.

"Saya tidak tahu apakah dia sebenarnya sudah 100 persen pulih, namun waktu yang dia miliki sangat cepat," kata Espargaro.

"Ini sangat penting bagi tim kami, Marc punya banyak pengalaman. Dia sudah balapan dengan motor ini selama lebih dari 8 tahun."

"Dia dapat memberikan panduan yang jelas yang bisa saya gunakan untuk meningkatkan catatan waktu dan hasil saya," ucap adik dari Aleix Espargaro itu lagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)