Find Us On Social Media :

Hasil MotoGP Portugal 2021 - Si Iblis Juara Lagi! Rossi Jatuh, Marquez Finis di Posisi Ini

Fabio Quartararo meraih pole position kualifikasi MotoGP Portugal 2021 usai terjadi drama pembatalan catatan waktu Francesco Bagnaia

SportFEAT.com - Fabio Quartararo keluar sebagai juara MotoGP Portugal 2021 usai menunjukkan persaingan sengit sepanjang balapan, Valentino Rossi terjatuh, sementara Marc Marquez berhasil menuntaskan balapan finis di posisi ketujuh.

Fabio Quartararo berhasil menjadi juara di MotoGP Portugal 2021, Minggu (18/4/2021), diikuti Francesco Bagnaia (Ducati) dan Joan Mir (Suzuki Ecstar) di podium kedua dan ketiga.

Pembalap Monster Energy Yamaha itu sukses menyajikan balapan epik dan sengit sepanjang race bergulir.

Fabio Quartararo yang sempat melorot di posisi keenam dari pole posiiton perlahan merangsak naik dan sukses merebut posisi terdepan dengan manuver hebat.

Baca Juga: Live Trans7! Link Live Streaming MotoGP Portugal 2021 - Menanti Kejutan Marc Marquez di Momen Comeback

Ia bahkan tak tersentuh di separuh lap tersisa dengan gap waktu cukup jauh dari para pembalap lain di belakangnya.

Sementara itu, hasil apes harus dirasakan beberapa nama besar pada seri kali ini.

Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan Johann Zarco (Pramac) yang kuat di barisan depan mengalami crash.

Valentino Rossi (Petronas Yamaha) yang nyaris masuk 10 besar juga mengalami crash dan gagal finis.

Sementara itu Marc Marquez (Repsol Honda) akhirnya mampu menuntaskan 25 lap balapan, ia finis di urutan ketujuh.

Di sisi lain, kemenangan Quartararo di MotoGP Portugal kali ini mengantarkan Yamaha mengukir sejarah baru dengan menorehkan 3 kemenangan di 3 seri awal beruntun pada MotoGP 2021.

Jalannya balapan MotoGP Portugal 2021

Memasuki lap pertama, Fabio Quartararo yang berangkat dari pole position langsung tancap gas.

Namun ia justru terperosok ke bagian barisan tengah.

Alex Rins dan Johann Zarco langsung berebut barisan depan.

Zarco memimpin balapan dibuntuti Alex Rins.

Baca Juga: BWF Ungkit Kembali Luka Lama Marcus/Kevin dari Musuh Bebuyutan

Marc Marquez yang start dari posisi keenam perlahan langsung masuk ke barisan depan dan maju ke urutan keempat.

Fabio Quartararo melorot ke urutan keenam.

Joan Mir yang start dari posisi ke-9 juga tak mau ketinggalan ia bahkan langsung merangsak naik ke posisi ketiga.

Persaingan ketat antara Marc Marquez dengan Joan Mir (Suzuki Ecstar) langsung menyala.

Sempat terjadi inisiden senggolan antara Marquez dengan Mir di tikungan pada lap ke-2.

Fabio Quartararo segera memperbaiki kecepatannya, perlahan ia mulai menyalip dan masuk ke barisan depan hingga berada di posisi keempat.

Sedangkan Marquez, setelah bersenggolan dengan Mir sedikit melebar dan kecepatannya melambat hingga terlempar ke urutan ke-7.

Di barisan depan, Zarco masih memimpin kuat. Dibuntuti Alex Rins dan Joan Mir di belakangnya.

Fabio Quartararo mulai mengincar Joan Mir, ia perlahan merebut posisi ketiga.

Sementara itu, Marc Marquez justru semakin melorot.

Entah lengannya mulai terasa lelah atau tidak, Marquez kembali turun di posisi ke-9.

Rins sempat merebut posisi terdepan dari Zarco saat memasuki lap kelima, namun itu tak bertahan lama ketika Zarco kencang di trek lurus.

Alex Rins kembali merebut posisi terdepan.

Manuver hebat dilakukan Quartararo saat merebut posisi kedua dari Zarco.

Memasuki lap keenam, Jack Miller (Ducati) mengalami crash di tikungan 3 dan terjatuh tak bisa melanjutkan balapan.

Miguel Oliveira (KTM Red Bull) si juara bertahan seri Portugal juga terjatuh di tikungan 14. Namun ia kembali melanjutkan balapan.

Sementara itu, di barisan depan, perlahan Zarco mulai turun dan disalip Mir di posisi keempat.

Quartararo masih betah mengincar Rins dari posisi kedua.

Adapun Valentino Rossi (Petronas Yamaha) yang start dari posisi ke-17 berhasil memperbaiki posisinya, ia ada di urutan ke-12.

Quartararo dan Rins semakin sengit, mereka hanya terpaut 0,4 detik.

Masuk ke lap ke-9, Quartararo sukses melakukan manuver kepada Rins. Pembalap 21 tahun itu kini memimpin balapan.

Namun kedua pembalap itu masih tetap sengit, bahkan selisih mereka cuma 0,2 detik.

Perlahan tapi pasti Quartararo mulai memperlebar jarak dari Rins.

Race pace Quaratararo cukup mengagumkan, ia sukses mencetak fastest lap di lap ke-10.

Sementara itu, KTM Mulai bisa sedikit tersenyum karena Brad Binder (KTM Red Bull) perlahan merangkak naik ke posisi keenam.

Binder terus memepet Francesco Bagnaia (Ducati) yang ada di posisi kelima.

Kembali ke persaingan Quartararo dan Rins, gap waktu keduanya kembali menipis hingga cuma berelisih 0,1 detik.

Masih tersissa 14 lap, Quartararo yang memakai kompon ban depan medium dan ban belakang keras, harus berjuang lebih sabar jika tak ingin kecolongan dari Rins.

Zarco mulai merebut posisi ketiga dari Mir, sementara Quartararo masih memimpin balapan di lap ke-15.

Adapun di barisan tengah, Rossi naik satu setrip ke posisi ke-11, tepat di belakang duo kaka beradik Marc Marquez dan Alex Marquez yang konsisten di posisi ke-9 dan ke-10.

Namun sayangnya posisi Rossi tak bertahan lama usai ia mengalami crash di tikungan 10, Rossi gagal finis.

Tersisa 9 lap lagi, Franco Morbidelli (Petronas Yamaha) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) mendapat warning track limit.

Sementara itu Fabio Quartararo masih memimpin balapan dan persaingan sengit dalam perebutan posisi terdepan masih terjadi dengan Alex Rins.

Duel barisan terdepan benar-benar milik Quartararo dan Rins, memasuki 7 lap tersisa, kedua pembalap masih sengit.

Namun insiden mengejutkan terjadi ketika sesaaat kemudian Alex Rins justru crash di tikungan kelima, Rins tak bisa melanjutkan balapan dan ia sangat terlihat kecewa.

Sedangkan Fabio Quartararo melenggang dengan kencang dan tenagn di posisi terdepan.

Gap waktu Quarataro dengan Zarco yang berada di psoisi kedua pun cukup jauh hingga 4,3 detik.

Zarco dan Bagnaia masih berebut posisi kedua. Namun memasuki 6 lap tersisa, Zarco mengalami crash di tikungan 10 dan gagal melanjutkan balapan.

Jatuhnya Zarco melengkapi nama-nama besar yang gagal finis di MotoGP Portugal kali ini setelah sebelumnya Jack Miller, Valentino Rossi dan Alex Rins juga mengalami crash.

Di barisan depan, Quartararo masih memimpin balapan, diikuti Franceco Bagnaia dan Joan Mir di posisi kedua dan ketiga.

Morbidelli yang berada di urutan keempat tengah mengincar podium dan terus memepet Mir di posisi ketiga.

DI sisi lain, Maverick Vinales masih tertahan di barisan tengah, ia berada di posisi ke-11.

Memasuki 2 lap tersisa, persaingan sengit bergeser ke perebutan podium kedua dan ketiga.

Bagnaia, Mir dan Morbidelli kini ada di urutan 2, 3, dan 4.

Posisi tersebut terus bertahan hingga lap terkahir bergulir, dan kemenangan menjadi milik Fabio Quartararo.

Berikut hasil MotoGP Portugal 2021, Minggu (18/4/2021)

POS PEMBALAP TIM
1 Fabio Quartararo Monster Yamaha (YZR-M1)
2 Francesco Bagnaia Ducati Team (GP21)
3 Joan Mir Suzuki Ecstar (GSX-RR)
4 Franco Morbidelli Petronas Yamaha (YZR-M1)
5 Brad Binder Red Bull KTM (RC16)
6 Aleix Espargaro Aprilia Gresini (RS-GP)
7 Marc Marquez Repsol Honda (RC213V)
8 Alex Marquez LCR Honda (RC213V)
9 Enea Bastianini Avintia Ducati (GP19)
10 Takaaki Nakagami LCR Honda (RC213V)
11 Maverick Viñales Monster Yamaha (YZR-M1)
12 Luca Marini VR46 Avintia Ducati (GP19)
13 Danilo Petrucci KTM Tech3 (RC16)
14 Lorenzo Savadori Aprilia Gresini (RS-GP)
15 Iker Lecuona KTM Tech3 (RC16)
16 Miguel Oliveira Red Bull KTM (RC16)
 DNF Johann Zarco Pramac Ducati (GP21)
 DNF Alex Rins Suzuki Ecstar (GSX-RR)
 DNF Valentino Rossi Petronas Yamaha (YZR-M1)
 DNF Jack Miller Ducati Team (GP21)
 DNF Pol Espargaro Repsol Honda (RC213V)

Keterangan DNF = Gagal Finis