Find Us On Social Media :

Tiga Kali Masuk 10 Besar, Aleix Espargaro dan Aprilia Hantam Gengsi KTM hingga Repsol Honda

Pembalap Aprilia, Aleix Espargaro berhasil finis di peringkat keenam pada MotoGP Portugal 2021, Minggu (18/4/2021).

Dengan kata lain, pencapaian Aleix Espargaro bersama Aprilia di MotoGP Portugal 2021 kali ini jadi yang terbaik tahun ini.

Bahkan sepanjang karier Espargaro dan tim pabrikan Italia itu sendiri.

Pencapaian Aleix Espargaro bersama Aprilia ini memantapkan posisi mereka sebagai tim pabrikan MotoGP yang harus mulai layak diwasapdai.

Baca Juga: Program Latihan yang Disusun BAM Ambyar Gara-gara 6 Pemain Positif Covid-19

Sebab, hasil yang diraihnya sementara ini mengungguli para rider dari tim-tim pabrikan top lainnya seperti KTM dan Repsol Honda.

KTM setelah ditinggal Pol Espargaro, masih belum menunjukkan hasil yang impresif.

Sedangkan Repsol Honda apalagi.

Baca Juga: Terkuak! Rahasia Francesco Bagnaia Meroket, Start dari 11 hingga Naik Podium di MotoGP Portugal 2021

Sebelum Marc Marquez comeback di seri Portugal, tim asal Jepang itu menderita dan bahkan tenggelam di klasemen juara dunia konstruktor, di bawah pencapaian Aprilia.

Pefroma impresif Aleix memang tak lepas dari pengembangan motor RS-GP 21 milik Aprilia yang tahun ini mengalami beberapa modifikasi.