SportFEAT.com – Belum tentu aman, posisi Hafiz/Gloria di Olimpiade Tokyo 2020 bisa ditikung pasangan Inggris gegara hal ini.
Ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja sempat sumringah saat mengetahui India Open 2021 ditunda.
Para pesaing Hafiz/Gloria di Olimpiade Tokyo 2020 tidak akan menambah poin dan menggeser mereka karena ditundanya turnamen BWF Super 500 itu.
Namun, Hafiz/Gloria kini mendapat kabar buruk dari pesaing mereka ganda campuran yang berasal dari Inggris yakni Marcus Ellis/Lauren Smith
Baca Juga: Daftar 12,5 Wakil Indonesia di Malaysia Open 2021, Marcus/Kevin Siap Comeback
Posisi Hafiz/Gloria di peringkat kedelapan klasemen Race to Tokyo terancam ditikung Ellis/Smith.
Sebab, ganda campuran Indonesia ini hanya memiliki sisa dua turnamen kualifikasi Olimpiade yang membuat mereka mudah untuk ditikung.
Dua turnamen tersebut adalah Malaysia Open 2021 (25-30 Mei) dan Singapore Open 2021 (1-6 Juni).
Di sisi lain, Ellis/Smith masih memiliki satu tabungan turnamen kualifikasi dari Kejuaraan Eropa 2021 yang bisa menjadi senjata untuk menikung Hafiz/Gloria.