"Tapi kami berjuang untuk podium di kedua trek. Jadi, jika kami podium di sini, (maka) di Jerez akan menjadi sedikit lebih baik, mungkin, saya akan mencobanya," ujar Mir.
“Saya sekarang tidak memikirkan kejuaraan. Saya hanya memikirkan balapan demi balapan dan mencoba untuk santai serta mencoba memberikan 100 persen."
Rekan setim Alex Rins itu pun berharap bisa memberikan yang terbaik untuk Suzuki Ecstar di MotoGP Spanyol 2021.
Baca Juga: Kawan Jadi Lawan, Sirkuit Mugello Jadi Saksi Duel Pertama Andrea Dovizioso vs Ducati
“Mentalitasnya tetap sama, seperti biasa," ujar Joan Mir lagi.
"Namun, saya menantikan Jerez dan berharap mendapatkan hasil bagus lainnya di sana, meski ini pasti akan menjadi balapan yang sangat kompetitif," tutupnya.
Balapan MotoGP Spanyol 2021 sendiri menurut rencana bakal bergulir 2 Mei mendatang di Sirkuit Jerez.