Find Us On Social Media :

Belum Juga Tarung, Harga Diri Conor McGregor Sudah Diinjak Kamaru Usman

Juara kelas welter UFC, Kamaru Usman.

SportFEAT.com – Belum juga bertarung, harga diri Conor McGregor sudah diinjak-injak Kamaru Usman.

Kamaru Usman tampil gemilang dalam pertandingan UFC 261 melawan Jorge Masvidal.

Petarung Nigeria itu mampu menumpaskan perlawanan Masvidal dalam ronde kedua lewat kemenangan KO.

Kamaru Usman kini mencatatkan 19 kali kemenangan dan baru sekali kalah, sekaligus mampu mempertahankan gelar juara kelas welter UFC sebanyak empat kali.

Baca Juga: Reaksi Calon Mangsa Predator UFC Usai Lihat Kamaru Usman Hajar Brutal Jorge Masvidal di UFC 261

Berkat keganasannya, Kamaru langsung dibanjiri pujian oleh petarung UFC lain.

Namun, ada satu petarung yang nampaknya tidak suka dengan kemenangannya di UFC 261 yakni Conor McGregor.

Conor McGregor justru menghujat petarung berjuluk The Nigerian Nightmare itu.

The Notorious mengungkap kebusukan Kamaru Usman yang batal bertarung dengan Gilbert Burns tanpa alasan yang pasti.

“Bersantailah di sana, bisul. Anda cacar punggung jerawatan besar. Anda berada di sisi ring terakhir kali saya bertarung pada 170 (pon). Hanya butuh 40 detik,” ungkap McGregor dilansir SportFEAT.com dari BJPenn.com

Baca Juga: Kalah Tragis, Jorge Masvidal Sebut Kamaru Usman Punya Senjata Tersembunyi yang Tak Pernah Dilihat Sebelumnya

“Mengapa Anda menjadwal ulang pertarungan (Gilbert) Burns? Apa alasannya, yang tidak pernah diberikan kepada publik, mengapa pertarungan yang sudah ditandatangani itu kemudian dijadwal ulang?”

Petarung Irlandia itu merasa heran sebab selama ia berkarier di UFC tak ada kasus seperti itu.  

“Tidak pernah sepanjang waktu saya dalam bisnis ini, yang jauh sebelum semua gelandangan sialan ini, saya tidak melihat pertarungan yang ditandatangani dijadwal ulang tanpa alasan yang diberikan sama sekali.”

Baca Juga: Bikin Jorge Masvidal Babak Belur di UFC 261, Kamaru Usman Klaim Jadi Petarung Terkuat di Bumi

“Jadi, pejuang tersebut dapat pulih dari ‘cedera yang dirahasiakan’. Permisi, apa? Pertarungan ditandatangani /disegel/dijual," pungkas The Notorious.

Di sisi lain, Kamaru Usman sempat menawari Conor McGregor pertarungan dalam perebutan sabuk welter.

Namun The Notorious tak memberikan jawaban, alhasil pertarungan McGregor dan Usman pun belum sekalipun digelar.

"Saya telah memberi kesempatan pada Conor. Conor, dia memiliki kesempatan jika dia menginginkannya," ucap Kamaru Usman.

"Namun, Conor tidak menginginkannya. Pada akhirnya, begitulah adanya, orang-orang ini tahu apa yang akan terjadi."

Usai dihujat McGregor, Kamaru Usman memberi pesan menohok dengan menginjak harga diri The Notorious bahkan tanpa bertarung di arena oktagon.

“Saya menawari Anda pertarungan dan Anda hilang. Mari tetap rendah hati, anak muda. Saya sudah mengambil harga diri Anda. Jangan paksa aku mengambil wiskimu juga," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)