Find Us On Social Media :

Bawa-bawa Karma, Korban Lutut Terbang Tanggapi Kekalahan Tragis Jorge Masvidal dari Kamaru Usman

Petarung kelas welter, Jorge Masvidal usai dipukul KO Kamaru Usman di UFC 261.

Seperti diketahui, Ben Askren dan Masvidal dulu merupakan dua pesaing di UFC.

Ben Askren pernah kalah KO dari Masvidal pada Juli 2019 di UFC 239 lewat jurus terbang tendangan lutut, yang saat itu begitu viral.

Kala itu Masvidal sukses meng-KO Ben Askren dalam waktu super duper cepat, yakni cuma 5 detik saja.

Baca Juga: Jadi Musuh Bebuyutan, Taufik Hidayat dan Lee Chong Wei Bersatu Gegara Misi Mulia

Kemudian, baru-baru ini Jorge Masvidal juga diketahui menjadi pelatih petinju amatir sekaligus Youtuber kontroversial, Jake Paul.

Uniknya, Masvidal melatih Jake Paul menjelang laga Jake Paul kontra Ben Aksren beberapa pekan lalu.

Hasilnya saat itu Ben Askren kalah, dan membuat Jake Paul semakin di atas angin sekaligus makin dibenci para petarung MMA lainnya.

Baca Juga: 5 Hal Tentang Valentino Rossi di Luar MotoGP yang Tak Banyak Orang Tahu

Menanggapi kekalahan Jorge Masvidal dari Usman kali ini, Ben Askren pun seolah menanggapi pendapat netizen yang banyak menilai bahwa Masvidal kena karma.

Ben Askren lebih memilih jawaban berkelas melalui cuitan twitter pribadinya.

"Saya tidak percaya karma. Jika Anda bertarung sudah lama, maka itu (kalah) pasti akan terjadi," tulisnya.