Find Us On Social Media :

Ukir 2 Rekor Spesial hingga Tembus Timnas Indonesia, Begini Curahan Hati Marc Klok

Marc Klok

SportFEAT.com – Marc Klok berbagi curahan hatinya usai mengukir dua rekor spesial hingga tembus membela timnas Indonesia.

Timnas Indonesia Senior akan menjalani pemusatan latihan/training camp (TC) pada 1 Mei 2021.

TC ini dilakukan untuk persiapan menjalani tiga pertandingan kualifikasi Grup G Piala Dunia 2022 di Uni Emirat Arab (UEA).

Sebelumnya, AFC telah memilih UEA sebagai lokasi netral dan sentralisasi lanjutan untuk kualifikasi Grup G Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Marc Klok Masuk Radar! Shin Tae-yong Panggil 34 Pemain untuk Jalani TC Timnas Indonesia di Jakarta

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah memanggil 34 pemain untuk mengikuti TC Timnas.

Salah satu pemain yang dipanggil untuk mengikuti TC adalah gelandang Persija Jakarta, Marc Anthony Klok.

Pemanggilan itu menambah catatan rekor spesialnya yang ia raih musim ini.

Yang pertama adalah, Klok sukses membawa Persija menjuarai Piala Menpora 2021 setelah menang atas Persib Bandung di babak final dengan skor agregat 4-1.

Kedua, Marc Klok juga menjadi pemain terbaik di Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Totalitas Shin Tae-yong sebagai Pelatih Timnas Indonesia, Usai Sembuh Langsung Tengok Asnawi Mangkualam Main di Korea dan Sampaikan Wejangan Ini

Selain itu, Klok juga mendapat momen spesial yakni akan menjadi seorang ayah usai dua pekan lagi sang istri akan melahirkan anak pertama.

"Saya juga bersyukur karena bulan April dan Mei ini menjadi momen spesial bagi saya seperti mendapatkan gelar pemain terbaik serta Persija menjadi juara Piala Menpora," ujar Klok dilansir SportFEAT.com dari laman resmi PSSI.

"Dan dua pekan lagi saya akan menunggu kelahiran anak pertama saya."

Baca Juga: Empat Staf Shin Tae-yong Sempat Positif Covid-19, Begini Tanggapan PSSI

Lebih lanjut, Klok pun membagikan curahan hatinya usai resmi dipanggil Coach Shin Tae-yong.

“Tentu saya sangat senang dan bangga hari ini saya resmi dipanggil mengikuti TC timnas indonesia," tambah Klok.

Di sisi lain, pemain kelahiran Belanda ini bertekad untuk mampu membawa skuad Garuda tampil lebih baik.

 “Saya bertekad memberikan yang terbaik untuk timnas Indonesia serta mengucapkan terima kasih kepada PSSI dan semua pihak yang telah membantu saya dalam proses naturalisasi."

“Kami akui peluang lolos ke Piala Dunia 2022 sudah tidak ada tapi kami harus raih hasil yang maksimal dan tentu bekerja keras," pungkas Klok.

Dengan pemanggilan ini, Marc Klok pun berpeluang menjadi jenderal lapangan tengah timnas Indonesia di babak kualifikasi melawan Thailand pada 3 Juni, lalu Vietnam pada 7 Juni, dan terakhir UEA pada 11 Juni.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)