Find Us On Social Media :

Peta Kekuatan Ganda Campuran Dunia Bergeser, Netizen China Takutkan Skenario Buruk di Malaysia Open 2021

(dari ki-ka) Huang Dong Ping, Wang Yi Lyu, Melati Daeva Oktavianti, dan Praveen Jordan berpose bersama dalam prosesi penyerahan hadiah Japan Open 2019, Minggu (28/7/2019)

SportFEAT.com - Peta kekuatan ganda campuran dunia kini bergeser, netizen China khawatir dengan skenario buruk bagi wakil mereka yang bisa saja terjadi pada Malaysia Open 2021.

Dengan dirilisnya drawing Malaysia Open 2021, mulai terlihat bagaimana pertandingan akna berjalan menarik.

Pertanyaan siapa bertemu siapa di babak pertama telah terjawab. Di turnamen BWF World Tour Super 750 itu, hampir seluruh sektor bakal menyajikan partai-partai seru.

Ditambah lagi, tim bulu tangkis China comeback di Malaysia Open 2021, yang membuat persaingan kian terasa sengit.

Baca Juga: Update Drawing Malaysia Open 2021 - Duel 3 Ganda Putra Indonesia vs Malaysia Tersaji

Berbicara mengenai tim China yang akhirnya akan comeback bersama sponsor baru mereka, Yonex, ada ulasan menarik dari salah satu netizen mereka.

Seperti yang dikutip Sportfeat dari Aiyukee, netizen China banyak menyoroti seramnya drawing Malaysia Open 2021.

Khususnya di sektor ganda campuran.