Namun kini posisi Hafiz/Gloria sudah terlempar dari 8 besar, dan mereka terancam gagal lolos ke Olimpaide Tokyo 2020.
Hafiz sendiri sudah melakukan protes ke BWF lewat akun media sosialnya sejak Kejuaraan Eropa 2021 bergulir. Ia menyesalkan keputusan BWF yang terlihat tak adil kepada pemain Asia.
"Jadi bagaimana ini bsia adil bagi pemain Asia yang juga memperebutkan poin Olimpiade?" tulis Hafiz.
"Kami berharap BWF dapat melihat ini dan memiliki solusi yang lebih baik agar adil bagi semua pemain," tandasnya.
Hafiz/Gloria kini harus kerja keras dalam 2 turnamen terakhir kualifikasi Olimpiade, yaitu Malaysia Open 2021 dan Singapore Open 2021.
Berikut update peringkat Race to Tokyo sekor ganda campuran, per 4 Mei 2021 atau setelah Kejuaraan Eropa 2021 bergulir.
1. Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) - 105802 poin
2. Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China) - 97762 poin
3. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) - 80883 poin
4. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti - 77487 poin
5. Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) - 75839
6. Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan) - 67388 poin
7. Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia) - 63560 poin
8. Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) - 61498 poin
9. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja - 60851 poin