Find Us On Social Media :

Siasat Petinggi PBSI agar Hafiz/Gloria Mentas di Olimpiade Tokyo 2020

Hafiz/Gloria berhasil melangkah ke babak kedua usai melewati duel saudara melawan Rinov/Pitha

"Semoga turnamennya bisa dilaksanakan dan mereka bisa lolos ke Olimpiade," ujar Rionny.

"Tadi saya sampaikan, dengan tersisa satu turnamen sebelum Olimpiade, maka sebenarnya tidak cukup untuk turnamen pemanasan."

Selain turnamen Singapore Open 2021, Rionny ternyata juga telah menyiapkan skema untuk Hafiz/Gloria jika dinyatakan lolos.

Saudara kandung Rexy Mainaky ini bakal menggelar laga simulasi untuk menambah persiapan yang sudah mepet.

Baca Juga: Malaysia Open 2021 Ditunda, Hafiz/Gloria Makin di Ujung Tanduk

Seperti yang diketahui, dengan ditundanya Malaysia Open 2021, praktis persiapan Olimpiade semakin sedikit.

"Maka dari itu saya akan mengadakan pertandingan simulasi setiap sektor sebagai ajang uji coba," ungkap Rionny lagi.

"Termasuk nanti rencananya tim Olimpiade akan menjalani karantina di pelatnas dengan latihan yang terpisah," pungkas pria yang juga melatih sektor tunggal putri.