Salah satunya adalah pasangan duetnya sendiri, Hendra Setiawan.
Menurut Ahsan, Hendra Setiawan punya keunggulan soal intelligence.
"Untuk aspek kecerdikan, saya memilih Hendra Setiawan," ucap Ahsan dikutip Sportfeat dari wawancara BWF.
"Karena dia mampu membaca arah datangnya pukulan (lawan)," ucap dia.
Baca Juga: Jalan ke Olimpiade Tokyo 2020 Semakin Terjal, Hafiz/Gloria Menanti Keajaiban di Singapore Open 2021
Selain Hendra, nama Liliyana Natsir juga disebut Ahsan.
Bagi Ahsan, sosok mantan pemain ganda campuran andalan Indonesia itu punya presisi yang amat kuat setiap menargetkan pukulan.
"Saya memilih Liliyana Natsir untuk keunggulan presisi," kata pemain asal Palembang itu.
"Karena dia punya penempatan bola yang sangat akurat," tambah Ahsan.
Baca Juga: Malaysia Open 2021 Ditunda, Olimpiade Tokyo 2020 di Ambang Pembatalan