Find Us On Social Media :

Pewaris Casey Stoner Kantongi 2 Modal Berharga Jelang MotoGP Prancis 2021

Jack Miller dua modal berharga jelang MotoGP Prancis 2021.

SportFEAT.com – Pengalaman musim lalu dan kemenangan seri sebelumnya di Sirkuit Jerez menjadi modal berharga Jack Miller menjelang MotoGP Prancis 2021.

Pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller tengah dalam rasa kepercayaan diri tinggi menjelang MotoGP Prancis 2021

Sebelumnya, Miller sempat merana dalam tiga seri awal MotoGP 2021.

Pewaris Casey Stoner ini bahkan harus menepi untuk menjalani operasi arm pump sebelum MotoGP Portugal 2021.

Baca Juga: Valentino Rossi Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri, MotoGP Prancis 2021 Siap Menanti

Namun, pembalap Australia ini mampu bangkit di seri keempat di MotoGP Spanyol 2021.

Miller mampu menjadi juara di Sirkuit Jerez, ia pun mengakhiri puasa gelar setelah kali terakhir juara di MotoGP Belanda 2016.

Jack Miller mengaku kini telah mengantongi dua modal berharga menjelang MotoGP Prancis 2021.

Pertama, kemenangan di Sirkuit Jerez mampu membangkitkan motivasi bagi diri Jack Miller.

Ditambah ia sudah mulai tidak merasakan masalah di bekas operasi arm pump-nya.

Baca Juga: MotoGP Prancis 2021 - Ngenes di Sirkuit Jerez, Fabio Quartararo Trengginas di Kampung Halaman

“Kemenangan di GP Spanyol dua pekan lalu pasti meningkatkan rasa percaya diri saya,” ucap Miller dilansir SportFEAT.com dari Speedweek.

“Perasaan saya dengan motornya bagus, saya tidak punya masalah dengan lengan kanan saya sekarang karena sudah dioperasi, jadi saya yakin bisa balapan yang bagus lagi akhir pekan ini."

Kedua, Miller ternyata memiliki pengalaman yang cukup bagus di Sirkuit Le Mans musim lalu.

Baca Juga: Murid Valentino Rossi Bongkar Masalah yang Lebih Buruk Ketimbang Aturan Track Limit

Ia sempat tampil ngegas di sesi kualifikasi dan pertengahan balapan.

"Saya sangat menantikan untuk mengikuti balapan GP lainnya di Prancis.”

“Saya menjalani balapan yang sangat kuat di sana tahun lalu, saya tercepat kedua di kualifikasi dan dalam balapan, setelah start yang bagus, saya bisa berkendara di grup pemimpin.”

Namun ia gagal finis karena permasalahan teknis motor Desmosedici miliknya.  

“Sayangnya, karena masalah teknis, saya harus masuk ke pit tujuh lap sebelum finis,” pungkasnya.

Miller pun tentu berharap motor Ducatinya kini tidak rewel seperti musim lalu.

Baca Juga: Kenang Memori Buruk Musim Lalu, Valentino Rossi Ngegas di MotoGP Prancis 2021

Di sisi lain, tim Ducati Corse kini mendominasi tujuh podium dari dua belas tempat dalam empat seri MotoGP 2021 ini.

Podium tersebut diraih Francesco Bagnaia (3 kali), Johann Zarco (2 kali), Jack Miller dan Jorge Martin masing-masing satu kali.

Ini membuktikan performa motor Ducati jauh lebih baik ketimbang musim lalu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)