"Memang benar, kecepatannya alami peningkatan, bahkan di kondisi basah. Dia (Quartararo) sungguh mengesankan," ungkap rider 30 tahun itu.
"Tapi jika Anda ingin memperjuangkan titel, maka Anda harus tampil bagus di semua trek,”
“Langkah yang dibuat Fabio pada akhir pekan lalu sangat penting baginya. Sebagai rival, kami (Jack, Zarco dan Pecco) harus siap bertarung menghadapi yang terkuat di berbagai kondisi," tutupnya.
Baca Juga: Buntuti Duo Ducati di MotoGP Prancis 2021, Fabio Quartararo Petik Pelajaran Berharga
Fabio Quartararo saat ini masih memimpin klasemen sementara MotoGP 2021 dengan koleksi 80 poin.
Rider 22 tahun itu unggul satu angka dari Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) yang menguntit di tempat kedua.