SportFEAT.com - Sebanyak 6 wakil Indonesia akan tampil hari ini di final Spain Masters 2021, disiarkan secara langsung di TVRI, link live streaming turnamen ada di akhir artikel.
Enam wakil Indonesia akan saling berjuang untuk memperebutkan gelar juara di Spain Masters 2021, Minggu (23/5/2021).
Dari enam wakil tersebut, dua diantaranya akan saling berjumpa alias melakoni laga derbi Merah Putih di sektor ganda putra.
Mereka adalah Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani melawan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Baca Juga: Spain Masters 2021 - Pramudya/Yeremia: Perang Urat Syaraf Jadi Senjata Makan Tuan Lawan
Pertemuan dua ganda putra muda Indonesia itu memastikan Indonesia telah membawa pulang satu gelar juara Spain Masters 2021.
Indonesia masih berpeluang untuk kembali menambah jumlah gelar juara dari turnamen yang diselenggarakan di Palacio de Los Deportes Carolina Marin itu dari 4 wakil lain.
Keempat wakil Tanah Air mengisi empat sektor dan membuat Indonesia memiliki wakil di seluruh sektor disiplin.
Peluang untuk menyapu bersih gelar juara memang ada.
Namun, upaya untuk mewujudkan peluang tersebut kemungkinan besar tidak akan mudah.
Dari beberapa lawan yang akan dihadapi 4 wakil Indonesia di 4 sektor itu, merupakan jagoan-jagoan Eropa.
Baca Juga: Spain Masters 2021 – Jajaki Final Ideal, Rinov/Pitha Butuh Tenaga Ekstra
Chico Aura Dwi Wardoyo akan menantang unggulan kedua asal Prancis, Toma Junior Popov. Keduanya belum pernah saling berjumpa, tetapi Popov di atas kertas lebih diunggulkan dari Chico.
Sementara di tunggal putri, Putri Kusuma Wardani yang datang sebagai non-unggulan akan melawan Line Christophersen asal Denmark.
Line Christophersen merupakan unggulan ketiga dan tahun ini ia tengah menanjak usai jadi runner up Orleans Masters 2021.
Baca Juga: Jadwal Spain Masters 2021 - Satu Gelar Juara Digenggam, Indonesia Punya 6 Wakil di Final
Di sektor ganda putri, Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani akan menghadapi unggulan teratas Amalie Magelund/Freja Ravn asal Denmark yang tengah on fire.
Sedangkan di ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan menjalani final idaman melawan unggulan kedua Niclas Nohr/Amalie Magelund yang diunggulkan di tempat kedua.
Babak final Spain Masters 2021 akan dimulai pukul 15.00 WIB, disiarkan secara langsung di TVRI.
Selain live TVRI, partai puncak Spain Masters 2021 juga bisa disaksikan melalui link live streaming BWF.
Berikut link live streaming Spain Masters 2021, Minggu (23/5/2021).
Link live streaming Usee TV (berbayar)
Link live streaming Vidio-Champions TV (berbayar)
Link live streaming BWF TV (pakai VPN)
Live Score Tournament Software
Catatan: Link live streaming final Spain Masters 2021 di atas hanya bersifat sebagai informasi untuk pembaca. SportFEAT.com tidak bertanggung jawab terhadap copyrights dan kualitas siaran