Find Us On Social Media :

Ganas di MotoGP 2021, Ducati Akan Lakukan Eskpansi Tim Besaran-besaran

Dari kiri: General Manager Ducati Luigi Dall'Igna, Luca Marini, Kepala Tim Esponsorama Raul Romero, Enea Bastianini, dan Direktur Olahraga Ducati Paolo Ciabatti ketika meresmikan skuad tim Esponsorama pada MotoGP 2021.

SportFEAT.com - Setelah menunjukkan keganasan tim mereka di MotoGP 2021 ini, Ducati siap ekspansi besar-besaran di musim depan, rumornya akan bentuk tim satelit lagi.

Enam pembalap sepertinya masih belum cukup membuat Ducati berpuas diri pada penampilan apik mereka di awal MotoGP 2021.

Saat ini Ducati memiliki 3 tim, terdiri satu tim pabrikan Ducati, dan 2 tim satelit yakni Pramac dan Avintia Ducati (Esponsorama Racing).

Perolehan podium dan juara dari Ducati di awal musim menyiratkan performa mereka kian menanjak.

Baca Juga: Juventus Subur dan Rebut Tiket Liga Champions Tanpa Cristiano Ronaldo, Tanda Tak Butuh Lagi Jasa Si Manusia Robot?

Gelombang kesuksesan meyertai Ducati lewat dua gelar juara beruntun milik Jack Miller dan 2 podium runner-up Francesco Bagnaia dan Johann Zarco.

Pengembangan Desmosedici GP21 mereka tampak sukses ditambah perekrutan pembalap baru mereka musim ini juga menunjukkan hasil apik.

Atas hasil itu, Ducati kini dikabarkan akan memperpanjang kontrak Miller kerja sama mereka dengan Pramac sebagai tim satelit.