SportFEAT.COM - Pembalap Pramac Racing, Johann Zarco, masih belum berani berbicara gelar juara dunia MotoGP 2021 bagi para rider Ducati.
Penampilan pembalap Ducati di sepanjang gelaran MotoGP 2021 dinilai cukup memuaskan.
Pabrikan Italia itu selalu berhasil naik podium dalam lima seri MotoGP 2021 yang telah digelar.
Bahkan pembalap utama Ducati, Jack Miller berhasil dua kali naik podium kemenangan tepatnya di ajang MotoGP Spanyol dan MotoGP Prancis.
Rekan setim Miller, Francesco Bagnaia telah naik tiga kali podium di MotoGP Qatar, MotoGP Portugal dan MotoGP Spanyol.
Sementara, rider Pramac Racing (tim satelit Ducati), Johann Zarco, juga tiga kali podium dalam seri MotoGP Qatar, MotoGP Doha dan MotoGP Prancis.
Meski begitu, pencapaian apik para rider Ducati belum mampu menandingi Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).
Quartararo yang telah memenangi dua seri ini masih memimpin klasemen sementara MotoGP 2021 dengan koleksi 80 poin.
El Diablo alias Si Iblis unggul satu angka dari Bagnaia (runner-up), Zarco di tempat ketiga (12 poin) dan Miller (16 poin).
Kondisi inilah yang membuat Johann Zarco masih belum ingin membicarakan perebutan gelar juara dunia musim ini.
Baca Juga: Fabio Quartararo Dipuji Jadi Calon Pawang Hujan Yamaha di MotoGP 2021
“Masih terlalu dini untuk memikirkan tentang gelar. Pecco, Jack dan saya memiliki hubungan yang bagus,” kata Zarco, seperti dikutip SportFeat.com dari Motorsport.
"Jika seseorang memiliki peluang, misalnya Fabio bertarung dengan seorang pembalap Ducati di posisi kedua, mungkin kami bisa memikirkan tentang strategi.
“Tapi, ini hanya akan dilakukan pada balapan penentu atau balapan terakhir. Hingga saat itu, ada banyak hal yang bisa terjadi," tuturnya lagi.
"Pada saat ini, saya bisa melihat tiga pembalap Ducati mampu berjuang di barisan terdepan. Jika kami dapat mempertahanannya, maka itu akan sangat baik.”
Terlepas dari itu, Johan Zarco dan para pembalap Ducati akan kembali berjuang di seri keenam MotoGP Italia 2021.
Perlombaan MotoGP Italia 2021 bakal berlangsung pada Minggu (30/5/2021) di Sirkuit Mugello.