Find Us On Social Media :

MotoGP Italia 2021 - Gara-gara Hal Ini, Pengganti Jorge Martin Berharap Valentino Rossi Dibuatkan Monumen

Michele Pirro saat menjalani tes di sirkuit Misano

SportFEAT.COM - Rider penguji Ducati, Michele Pirro, berharap pihak Sirkuit Mugello membuatkan monumen untuk Valentino Rossi karena dedikasinya di dunia balap motor.

Valentino Rossi merupakan salah satu pembalap terbaik dunia yang masih aktif berkarier hingga saat ini.

Sejak melakoni debut lebih dari 20 tahun silam, sosok berjulukan The Doctor telah memenangi tujuh titel juara dunia kelas premier.

Rossi meraihnya bersama Honda (tiga gelar juara dunia) dan Yamaha (empat titel juara dunia).

Baca Juga: Marc Marquez Bongkar Masalah yang Bikin Honda Melempem di MotoGP 2021

Namun, dalam beberapa tahun terakhir, penampilan pembalap kelahiran Urbino menunjukkan grafik menurun.

Terakhir kali Rossi meraih gelar juara dunia pada 2008 lalu dan tak sekali pun meraih kemenangan sejak gelaran MotoGP Belanda 2015 lalu.

Puncaknya, musim lalu dimana Rossi untuk pertama kalinya mengakhiri kejuaraan di luar posisi sepuluh besar.

Yamaha pun memutuskan untuk tak memakai jasa Rossi lagi dan mengirimkan The Doctor ke tim satelit, Petronas Yamaha SRT.

Meski telah berganti kostum, Rossi belum juga mampu bangkit di musim MotoGP 2021.

Hingga perlombaan seri kelima ini saja, rider 42 tahun tersebut baru mengumpulkan sembilan poin dan keluar dari posisi 15 besar klasemen sementara MotoGP 2021.

Kondisi memprihatinkan yang dialami Valentino Rossi ini ternyata mencuri perhatian pembalap penguji Ducati, Michele Pirro.

Baca Juga: Jalani Balapan Kandang, Pewaris Casey Stoner Incar Hattrick di MotoGP Italia 2021

Meski masih terpuruk, pria yang didapuk sebagai pengganti Jorge Martin di MotoGP Italia 2021 itu menyebut Rossi layak mendapat penghargaan karena telah mengharumkan nama Italia di blantika olahraga balap motor paling elite di dunia.

"Valentino layak mendapat monumen. Terlepas dari hasil tahun ini," kata Pirro kepada MOW Magazine, seperti dikutip SportFeat.com dari Motosangp.com.

"Melihat seorang pembalap dengan energi dan motivasinya pada usia 42 adalah hal yang luar biasa. Chapeau! Dia memiliki semua rasa hormat saya," tandasnya.

Valentino Rossi sendiri akan kembali berjuang di MotoGP Italia 2021 akhir pekan ini, Minggu (30/5/2021).

Kakak Luca Marini ini pun berharap Sirkuit Mugello tak diguyur hujan agar mendapat hasil maksimal pada perlombaan mendatang.

"Saya bisa berjuang untuk posisi yang lebih baik dan berada di sepuluh besar di Le Mans, tetapi pada hari Minggu kami berjuang dalam kondisi campuran," kata Rossi.

"Saya merasa lebih baik dengan motornya, sayang sekali balapan yang membingungkan itu.

"Kami berharap cuaca akhir pekan ini akan lebih konstan di Mugello," lanjutnya, seperti dikutip SportFeat.com dari Corsedimoto.