Find Us On Social Media :

MotoGP Italia 2021 - Marah, Fabio Quartararo dan Jack Miller Kompak Ingin Pembalap 'Licik' di FP2 Dihukum

Jelang balapan MotoGP Italia 2021 yang berlangsung di sirkuit Mugello, ini target Fabio Quartararo

SportFEAT.com - Fabio Quartararo dan Jack Miller kompak menginginkan adanya hukuman bagi para pembalap licik yang sengaja melambat untuk mendapat slipstream di FP2 MotoGP Italia 2021.

Kedua pembalap itu gusar dengan pemandangan 'licik' yang terjadi sepanjang sesi latihan bebas atau FP2 MotoGP Italia 2021, Jumat (28/5/2021) malam WIB.

FP2 MotoGP Italia 2021 adalah sesi latihan bebas yang tak kalah krusial dari FP1 untuk mengumpulkan catatan waktu terbaik pembalap selama satu lap di sirkuit Mugello.

Sayangnya, pada sesi FP2 kemarin, ada pemandangan yang cukup mengesalkan bagi sebagian pembalap MotoGP lainnya.

Baca Juga: MotoGP Italia 2021 - Kisruh Internal, Danilo Petrucci Tak Ingin Pembalap KTM Terpecah Belah

Fabio Quartararo menyadari ada lebih dari satu pembalap yang sengaja mendapatkan slipstream dari pembalap lain.

Pembalap Monster Energy Yamaha itu pun juga mengetahui beberapa pembalap melambat dalam sesi tersebut.

Imbasnya, Quartararo sampai marah dan kesal karena ia terpaksa melewatkan satu flying lap di menit-menit akhir akibat terkendala 'sekolompok' pembalap yang bergerak lambat di depannya.