Find Us On Social Media :

Tersungkur Lagi, Marc Marquez Petik Modal Berharga Jelang MotoGP Catalunya 2021

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada balapan MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Minggu (30/5/2021).

SportFEAT.com – Marc Marquez mendapatkan modal berharga jelang MotoGP Catalunya 2021 meski ia mengalami crash beruntun.

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, mendapatkan modal berharga meski gagal finis di MotoGP Italia 2021.

Marc kembali mengalami kecelakaan dan terjatuh dalam balapan di Sirkuit Mugello.

The Baby Alien hanya bertahan dua lap dalam balapan seri keenam MotoGP 2021.

Baca Juga: Sampai Minta TV Hotel Dicabut, Jack Miller Geram Tayangan Ulang Kecelakaan Fatal Jason Dupasquier Jadi Konsumsi Publik

Juara dunia enam kali itu terjatuh usai bersenggolan dengan pembalap KTM Red Bull Factory Racing, Brad Binder.

Marc Marquez sempat berusaha melanjutkan balapan, sebelum akhirnya menyerah dan kembali ke paddock.

Ini merupakan kali kedua pembalap Spanyol itu gagal mendulang poin karena terjatuh, sebelumnya Marc mengalami nasib serupa pada MotoGP Prancis 2021.

Meskipun mendapat hasil minor di MotoGP Italia 2021, Marc ternyata mendapatkan keuntungan.

Marquez memiliki waktu istirahat lebih banyak untuk memulihkan lengannya.

Baca Juga: Curhatan Alex Marquez: Marc Marquez Sekarang Sangat Menderita

Pembalap Spanyol itu pun dapat fokus menghadapi seri selanjutnya di MotoGP Catalunya 2021.

“Tentu saja, saya tidak menyelesaikan balapan, hanya lebih dari satu lap, jadi ini berarti lebih banyak kesempatan untuk menikmati GP Catalan, karena biasanya dalam balapan dengan banyak lap berturut-turut membuat saya lebih menderita pada lengan kanan," ungkap Marc dilansir SportFEAT.com dari Crash.

"Jadi kami beristirahat di sana. Ini akan menjadi hal yang positif untuk Montmelo tetapi bagaimanapun kami akan melihatnya di sana.”

Baca Juga: Kecelakaan Tragis Pembalap Jason Dupasquier Merembet ke Penyelidikan Pembunuhan

Lebih lanjut, Marc berharap meraih hasil maksimal dalam balapan kandangnya di Sirkuit Montmelo.

“Ini jenis sirkuit yang lain (Sirkuit Montmelo). Biasanya kami banyak kesulitan, ini bukan salah satu yang terbaik bagi kami di masa lalu, tetapi kami sedang bekerja di sana. Jalan kita,” lanjut Marc.

"Akhir pekan ini kami belajar banyak, saya merasa di dalam diri saya bahwa saya telah melakukan satu langkah dan ini penting.”

Di sisi lain, pembalap Repsol Honda merasa berada dalam jalur yang benar untuk kembali ke performa terbaiknya.

“Datang dari momen yang sangat sulit, hanya saya dan tim saya yang mengetahui kondisi fisik saya.”

“Kami tahu di mana kami berada, kami tahu di mana kami ingin tiba dan kami akan mencoba melakukan langkah-langkah yang benar," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)