Find Us On Social Media :

MotoGP Catalunya 2021 – Valentino Rossi Bawa Bekal Positif di Sirkuit Favorit

Valentino Rossi bawa bekal positif di MotoGP Catalunya 2021.

Di musim MotoGP 2020, Rossi mampu memulai balapan di urutan ketiga, namun ia harus puas finis diposisi kedelapan di Sirkuit Montmelo.

Rossi pun optimis mampu meraih hasil maksimal dalam sirkuit favoritnya ini.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2021 - Rekan Setim Si Juara Dunia Terpaksa Lewatkan Balapan di Kandang, Ini Biang Keladinya!

“Di sini (Montmelo) selalu indah, antara lain pada 2020, saya melakukan kualifikasi terbaik saya tahun lalu,” ucap Valentino Rossi dilansir SportFEAT.com dari Tutto Motori Web.

"Saya tidak memiliki hal khusus di sini, tetapi saya sangat menyukai trek ini dan kami berharap ini akan berjalan lebih baik daripada beberapa balapan terakhir.”

Di sisi lain, tragedi meninggalnya pembalap Moto3 Jason Dupasquier masih menghantui pikiran juara dunia sembilan kali itu.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2021 - Maverick Vinales Rekrut Bekas Kepala Krunya, Begini Kata Valentino Rossi

Jason mengalami kecelakaan saat menjalani sesi kualifikasi Moto3 di Sirkuit Mugello.

Rossi pun mulai memikirkan faktor keamanan dan keselamatan para pembalap dalam olahraga ini.

The Doctor tak ingin kejadian tragis itu kembali terulang dalam MotoGP.