Di sisi lain, Miguel Oliveira mengakui bahwa dirinya tak terlalu memikirkan masa depannya dan memilih fokus memberikan yang terbaik untuk tim.
"Saya sama sekali tidak masalah dengan itu. Saya hanya berusaha melakukan pekerjaan saya dan KTM senang dengan performa saya. Itu yang terpenting," kata Oliveira, dikutip dari Speedweek.
"Saya tidak perlu kontrak tiga tahun untuk mengetahui mereka mengapresiasi saya. Hal-hal baik membutuhkan waktu, kami masih harus bekerja dan bersabar," tutupnya.