Find Us On Social Media :

Terungkap! Ternyata Hal Ini yang Bikin Rekan Setim Si Juara Dunia Kagum pada Valentino Rossi

Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins saat jatuh di MotoGP Italia 2021.

SportFEAT.COM - Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins mengungkapkan kekagumannya pada sosok Valentino Rossi meski tengah terpuruk.

Pembalap kawakan Valentino Rossi belum juga menunjukkan penampilan yang memukau dalam beberapa musim terakhir.

Berstatus sebagai salah satu pembalap top dunia, The Doctor diketahui sudah puasa gelar hampir 13 tahun lamanya sejak terakhir meraihnya pada 2008 lalu.

Rossi juga belum pernah sekali pun memenangi perlombaan sejak menjuarai ajang MotoGP Argentina 2015 lalu atau enam tahun silam.

Baca Juga: Pentolan KTM Akhirnya Bocorkan Masa Depan Pemenang MotoGP Catalunya 2021

Pada MotoGP 2020 lalu Valentino Rossi juga menorehkan pencapaian terburuk sepanjang berkarier di kelas premier dengan terlempar dari sepuluh besar klasemen akhir.

Nasib buruk seakan belum pergi dari sisi pembalap berusia 42 tahun itu di musim MotoGP 2021.

Dari tujuh seri yang sudah digelar musim ini, Valentino Rossi sudah empat kali gagal meraup poin karena berbagai masalah.

Walhasil, Rossi tercecer di posisi ke-19 klasemen sementara MotoGP 2021 dengan koleksi 15 poin.

Rentetan hasil buruk yang dialami Rossi tersebut membuat beberapa pihak menilai kini saatnya rider kelahiran Urbino tersebut memutuskan pensiun.

Akan tetapi penilaian berbeda justru terlontar dari mulut pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins.

Baca Juga: Pengembangan Motor Melenceng, Joan Mir Frustrasi Suzuki Ecstar Ditinggal Davide Brivio

Rekan setim juara dunia MotoGP 2020 Joan Mir, itu justru memuji mentalitas Valentino Rossi.

Menurutnya, mentalitas yang dimiliki The Doctor tidak dimiliki pembalap lain termasuk dirinya.

Jika seorang pembalap mengalami situasi seperti yang dialami Rossi sekarang, Alex Rins percaya mereka tak akan kuat melaluinya dan lebih memilih menyerah.

"Valentino (Rossi) menderita, ini tidak mudah baginya. Saya pikir orang lain sudah berhenti,” ujar Rins, seperti dikutip SportFeat.com dari Tuttomotoriweb.

"Dia seorang petarung, itu luar biasa, mengingat berapa usianya dan bagaimana dia harus berlatih.

"Saya pikir latihan fisik yang harus Anda lakukan (dulu) di pusat kebugaran tidak sama seperti sekarang,” tutur rider Spanyol itu melanjutkan.

Di sisi lain, Alex Rins juga tengah mengalami nasib yang sama dengan Valentino Rossi.

Rider berusia 26 tahun itu tercatat sudah empat kali gagal meraih poin pada perlombaan yang sudah digelar sepanjang musim ini.

Terakhir, Alex Rins harus melewatkan balapan MotoGP Catalunya 2021 karena cedera patah tulang dan harus menjalani operasi.

Baca Juga: Bos KTM Kalang Kabut Aset Pembalap Mudanya Dibajak Yamaha Sampai VR46

"Sungguh menyedihkan apa yang terjadi pada saya. Saya ingin balapan di Montmelo dan memberikan performa yang solid," kata Rins, dikutip dari Motorsport.

"Jadi, saya bisa meraih hasil terbaik setelah beberapa akhir pekan yang berat.

“Kami belum membicarakan soal kemungkinan kapan waktu yang tepat untuk kembali. Tapi, kami akan bekerja keras untuk bisa kembali dalam waktu singkat."