Find Us On Social Media :

Sang Juara Olimpiade itu Telah Pergi, Berikut Ucapan Bela Sungkawa dari Deretan Mantan Pasangan Markis Kido

Hendra Setiawan dan Markis Kido

SportFEAT.com – Sederet mantan pasangan dari Liliyani Natsir, Hendra Setiawan hingga Marcus Gideon memberikan ucapan bela sungkawa atas meninggalnya Markis Kido.

Meninggalnya Markis Kido memberikan duka yang mendalam bagi bulu tangkis Indonesia.

Markis Kido menghembuskan napas terakhir dalam umur 36 tahun, pada Senin (14/6/2021) malam WIB.

Kido diduga meninggal dunia akibat mengalami serangan jantung saat bermain bulu tangkis di GOR Petrolin, Tangerang.

Baca Juga: Markis Kido, Si Penyumbang Emas Terakhir Olimpiade untuk Tim Bulu Tangkis Indonesia di Sektor Ganda Putra

Kala itu, dia bermain bersama rekan-rekannya, termasuk legenda ganda putra Indonesa, Candra Wijaya.

Saat tengah bermain, Kido yang akrab disapa Uda itu tiba-tiba jatuh. Rekan-rekannya pun memberikan pertolongan pertama kepadanya.

Uda sempat dilarikan ke Rumah Sakit Omni Alam Sutera, namun pihak rumah sakit mengklaim legenda bulu tangkis Indonesia itu sudah dalam keadaan henti napas dan henti jantung ketika tiba.

Markis Kido kemudian dinyatakan meninggal dunia sebelum mendapatkan perawatan lebih lanjut dari pihak rumah sakit.

Mendengar kabar tersebut,  legenda ganda campuran Indonesia, Liliyana Natsir merasa terkejut.

Baca Juga: Markis Kido Meninggal Dunia, Klub Sepak Bola Milk Kaesang Ucapkan Ini

Liliyana Natsir pun mengenang momen manisnya berpasangan dengan Markis Kido di Kejuaraan Asia Junior 2002.

"Uda Kido, tidak menyangka pergi secepat ini. Pertama kali saya ikut kejuaraan internasional adalah kejuaraan Asia junior. Saat itu, saya bermain ganda campuran bersama Uda Kido dan berhasil juara," kata Liliyana Natsir dikutip dari Instagram pribadinya.

Lebih lanjut, sosok yang kerap disapa Butet ini memberikan ucapan bela sungkawa dan doa kepada sang mantan pasangan.

Baca Juga: Sang Juara Olimpiade itu Sudah Berpulang, Begini Kata Mantan Tandem Terbaiknya

"Semoga Uda Kido ditempatkan yang terbaik di sisi-Nya dan Keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta keikhlasan. Amin," ujar Liliyana Natsir menambahkan.

"Selamat jalan Uda Kido!" tutup Butet.

Hal serupa juga diucapkan oleh sang mantan pasangan terbaik, Hendra Setiawan.

Bersama Hendra, Kido mampu meraih banyak gelar bergengsi seperti Piala Dunia 2006, Kejuaraan Dunia 2007, medali emas Asia Games 2010, hingga medali emas Olimpiade Beijing 2008.

Hendra Setiawan pun turut berduka sekaligus mengucapkan terimakasih sudah berjuang bersama dari nol.

Baca Juga: Sempat Ngorok, Legenda Bulu Tangkis Indonesia Beberkan Kronologi Kematian Markis Kido

"Ikut berduka cita yang sang mendalam buat salah satu partner terbaik saya dalam suka maupun duka," tulis Hendra Setiawan.

"Dia salah satu pemain yang luar biasa dan sangat bertalenta. Saya ingin mengucapkan banyak terima kasih karena sudah menjadi partner yang sangat baik buat saya dalam waktu menang atau pun kalah."

"Terima kasih sudah berpartner mulai dari nol dan berjuang bersama selama 14 tahun. Terima kasih Kido dan selamat jalan," tutup pernyataan Hendra.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 – Terlalu Lama Bertapa, Bulu Tangkis China Hadapi Masalah Besar

Hal senada juga diungkapkan oleh ganda putra nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon.

Marcus Gideon yang sempat berpasangan dengan Kido pada tahun 2013 menyampaikan ucapan terimakasih atas ilmu yang telah diberikan.

"RIP Uda Kido. Terima kasih atas segala saran dan bimbingannya," tulisnya Marcus Gideon.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)