Find Us On Social Media :

Iker Lecuona Bodo Amat meski Terancam Dibuang KTM Tech3 Gara-gara Anak Baru

Pembalap KTM Tech3, Iker Lecuona, saat mengaspal pada MotoGP Italia 2021 di Sirkuit Mugello, Minggu (30/5/2021).

SportFEAT.com - Pembalap KTM Tech3, Iker Lecuona akhirnya angkat bicara soal masa depannya yang terancam didepak, ia memilih cuek dan lebih fokus meningkatkan hasil di MotoGP 2021.

Iker Lecuona akhirnya angkat bicara terkait nasibnya di KTM Tech3 pada MotoGP musim depan.

Posisi Iker Lecuona sedang ada di ujung tanduk, bersaing dengan Danilo Petrucci, keduanya berebut takhta tentang siapa yang paling pantas dipertahankan tim satelit KTM tersebut.

Hal itu diakibatkan satu slot pembalap KTM Tech3 pada MotoGP 2022 yang sudah dipastikan menjadi milik pembalap Moto2, Remy Gardner.

Baca Juga: Marc Marquez dan Alex Marquez Sengaja Jarang Ngobrol Soal MotoGP di Rumah, Demi Kenyamanan Hati

KTM Tech3 telah mengumumkan bahwa mereka merekrut Remy Gardner dan hanya tinggal satu posisi pembalap tersisa di KTM Tech3.

Padahal, Iker Lecuona sendiri sejatinya baru debut di MotoGP 2020 lalu.

Meskipun ia masih muda berusia 23 tahun, pelananya sebagai pembalap KTM Tech3 ternyata juga tidak aman seperti yang dialami Danilo Petrucci.

Sebab, setelah mendatangkan Remy Gardner, ada rumor mencuat bahwa KTM Tech3 juga tengah berusaha menggaet pembalap Moto2 lainnya, Raul Fernandez.