Find Us On Social Media :

Urungkan Perang, Petronas Yamaha SRT Batal Bajak Pembalap Moto2 KTM

Raul Fernandez berhasil mematahkan dominasi Remy Gardner, pembalap tim Indonesia diapit dua KTM di Kualifikasi Moto2 Jerman 2021.

Raul Fernandez sendiri masih memiliki kontrak dengan KTM sampai 2022.

Untuk meninggalkan KTM, Fernandez harus membayar denda sekitar setengah juta euro.

Di sisi lain, Petronas Yamaha SRT kini mengindikasikan urung memboyong Fernandez.

Baca Juga: Juarai MotoGP Jerman 2021 dengan 'Satu Tangan', Marc Marquez Bakal Bongkar Semua Rahasia dan Penderitaannya Lewat Buku

Selain karena ucapan bos KTM, Pit Beirer, yang mengatakan jika Fernandez masih ingin bertahan di Moto2, Petronas Yamaha tampaknya juga tak memulai perang dengan KTM.

Kepala SRT (Sepang Racing Team) Johan Stigefelt menegaskan bahwa pihaknya tak mau mengintervensi kontrak Fernandez.

"Kami tidak akan ikut campur dalam hubungan Raul dengan KTM," ucap Johan Stigefelt dikutip Sportfeat dari Autosport.

Baca Juga: Sukses Juara di MotoGP Jerman 2021, Marc Marquez Malah Pengen Rehat Balapan

"Tentu saja kami menyukainya dan tertarik padanya, karena dia sangat cepat. Tetapi jika dia ingin datang kepada kami, dia harus menyelesaikan situasinya (dengan KTM) terlebih dahulu," ucap Stigefelt lagi.