Find Us On Social Media :

Belum Kehabisan Akal, Pembalap Ini Jadi Racun Agar Andrea Dovizioso Merapat ke Aprilia

Andrea Dovizioso (di motor) kerja sama dengan Aprilia Racing

SportFEAT.com – CEO Aprilia, Massimo Rivola menjadikan Aleix Espargaro tokoh penting untuk membujuk Andrea Dovizioso merapat ke Aprilia pada MotoGP 2022.

Kerjasama antara Aprilia dengan Andrea Dovizioso kembali berlanjut dalam tes MotoGP di Sirkuit Misano.

Ini merupakan kali ketiga Dovizioso memainkan perannya sebagai pembalap penguji Aprilia.

Dua hari pengujian di Misano yang diikuti hampir seluruh tim pabrikan diharapkan mampu membangkitkan semangat Dovi untuk kembali mentas diajang MotoGP 2022.

Baca Juga: MotoGP Belanda 2021 – 2 Faktor Kunci yang Buat Fabio Quartararo Ganas Bareng Yamaha

Saat ini, pembalap Italia itu memang tengah cuti usai kontraknya bersama Ducati tak diperpanjang pada musim ini.

CEO Aprilia, Massimo Rivola berharap bahwa runner-up juara dunia tiga kali itu segera memberikan jawabannya untuk bergabung dengan pabrikan Noale.

Dovi memang membuat batas kesabaran Rivola habis dengan menarik ulur kepastiannya untuk menjadi pembalap reguler Aprilia pada MotoGP 2022.

Belum kehabisan akal, Rivola pun menjadikan penampilan gemilang Aleix Espargaro sebagai racun untuk membujuk Dovi merapat ke Aprilia.

“Misano adalah ujian penting. Kami telah menjalin hubungan dengan Dovi selama setahun terakhir dan dia menghindar pada awalnya,” ujar Rivola dilansir SportFEAT.com dari Paddock-GP.

Baca Juga: MotoGP Belanda 2021 - Gara-gara Hal Ini, Duo Pembalap Ducati Bikin Kejutan

“Fakta bahwa dia kemudian berubah pikiran ketika melihat performa motor dan Aleix positif.” 

Lebih lanjut, pria asal Italia itu akan melakukan semua cara demi menggaet Dovizioso ke Aprilia.

“Dovi adalah pengemudi dan pria yang cerdas dan jika dia membuat keputusan, kami bisa duduk di meja dan mencapai kesepakatan,” ujar Massimo.

Baca Juga: MotoGP Belanda 2021 - Akhirnya Terungkap Sosok yang Gantikan Murid Valentino Rossi itu

“Saya ingin dia menjadi bagian dari tim kami entah bagaimana caranya," sambung pria Italia itu.

Di sisi lain, bos Aprilia itu juga memuji sang pembalap andalan yakni Aleix Espargaro.

Pembalap Spanyol itu kini menjadi pembalap Aprilia yang paling paham soal motor RS-GP.

“Aleix dalam kondisi yang spektakuler, dia sangat kompetitif sejak awal musim,” puji bos Aprilia itu.

"Karena dia adalah pembalap yang memberikan segalanya dan tidak menyimpan margin di sakunya," jelas Rivola.

“Aleix tahu motor ini dan selama bertahun-tahun kami telah membuatnya lebih dan lebih untuknya.”

Baca Juga: Melempem di MotoGP 2021, Yamaha Bikin Maverick Vinales Tersiksa 3 Tahun

Lebih jauh, Massimo Rivola cukup senang dengan performa Aleix dan Lorenzo Savadori pada musim ini.

Akan tetapi, ia bertekad agar Aprilia mampu berkembang dan berjuang menyaingi pabrikan lainnya. 

“Hasil ini merupakan kepuasan besar bagi kami. Aprilia berikutnya akan lebih baik dari yang ini dan saya tidak sabar untuk melihatnya," tutur Massimo Rivola.

“Kami tahu apa batasan dari motor saat ini dan pada motor berikutnya kami akan mencoba untuk melampauinya,” tukasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)