Find Us On Social Media :

MotoGP Belanda 2021 - Saran Fabio Quartararo untuk Maverick Vinales Agar Betah di Yamaha

Maverick Vinales (kiri) dan Fabio Quartararo di MotoGP 2021.

Hasil tersebut membuat Vinales semakin tertinggal dari rekan setim barunya, Fabio Quartararo yang justru melesat cepat dan kini memuncaki klasemen Kejuaraan Dunia MotoGP 2021.

Beberapa waktu terakhir ini, Vinales buka suara tentang ketidaknyamanannya di Yamaha.

Dari pergantian kepala kru yang terlalu cepat, ketidaknyamanan balapan dengan motor Yamaha, sampai ke ranah atmosfer tim sana.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 – Sering Jadi Sasaran Lawan, Chen Long Ungkap Beban Berat Jadi Juara Bertahan

Isu keretakan hubungan Vinales dan Yamaha pun menguat lantaran pembalap Spanyol itu masih enggan memperpanjang kontraknya yang akan habis pada akhir 2021.

Padahal biasanya, memasuki akhir Juni, para pembalap top biasanya sudah mantap menentukan langkah kontrak mereka.

Fabio Quartararo bukannya tutup mata dengan kondisi yang sedang dihadapi Vinales.

Baca Juga: Dani Pedrosa Comeback! Pahlawan KTM Akhirnya Turun Gunung. Gebrak Persaingan di MotoGP 2021

Quartararo menyiratkan bahwa permasalahan yang mendera rekan setimnya itu sebenarnya lebih diakibatkan persoalan psikis atau mental.

"Saya pikir hal terpenting dalam sebuah tim adalah sisi mental," ungkap Fabio Quartararo dikutip Sportfeat dari Autosport.

"Karena jika Anda memiliki motor terbaik di kejuaraan pun, jika seseorang telah memasukkan ke dalam kepala Anda atau Anda mengatakan bahwa motornya tidak berfungsi, Anda tidak akan [melaju] cepat,” katanya.