SportFEAT.COM - Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia, mewaspadai penampilan duo Yamaha Maverick Vinales dan Fabio Quartararo di MotoGP Belanda 2021.
Francesco Bagnaia membuat kejutan pada sesi kualifikasi MotoGP Belanda 2021, Sabtu (26/6/2021) di Sirkuit Assen.
Rider andalan Ducati Lenovo Team itu mengukit waktu putaran tercepat 1 menit 32, 116 detik.
Hasil itu membuat Bagnaia berhak memulai perlombaan MotoGP Belanda 2021 dari grid ketiga.
Baca Juga: MotoGP Belanda 2021 - Punya Modal Ini, Maverick Vinales Naik Podium Kemenangan
Pria yang akrab disapa Pecco itu menguntit duo pembalap Yamaha Maverick Vinales dan Fabio Quartararo yang berada di barisan terdepan.
Pencapaian Bagnaia di babak kualifikasi kemarin bisa dikatakan mengejutkan.
Sebab di hari pertama latihan bebas, murid Valentino Rossi itu sempat terpuruk dengan menempati posisi ke-12 (FP1) dan 19 (FP2).
Francesco Bagnaia pun girang hasil apik yang didapatkannya selama menggeber Desmosedici pada babak kualifikasi MotoGP Belanda 2021.
"Saya senang karena hari ini kami mampu membuat langkah besar ke depan dibandingkan kemarin," kata Bagnaia, seperti dilansir Sportfeat dari laman Ducati.com.
"Sejak FP3 pagi ini, kami secara konsisten meningkatkan kecepatan kami, dan kami telah mencapai tujuan kami mulai dari barisan depan besok.
Jelang perlombaan MotoGP Belanda 2021, Bagnaia mewaspadai performa Maverick Vinales dan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).
Baca Juga: MotoGP Belanda 2021 - Satu Masalah yang Bikin Fabio Quartararo Pusing 7 Keliling
Seperti yang diketahui, duo pembalap andalan pabrikan Iwata tersebut tampil dominan di babak kualifikasi MotoGP Belanda 2021.
Meski begitu, Francesco Bagnaia mengaku tak gentar karena Ducati semakin menunjukkan progres tak kalah apik dari Yamaha.
"Quartararo dan Vinales masih berada di level lain saat ini, dengan kecepatan balapan yang luar biasa," ungkap Bagnaia.
"Tetapi kami juga bekerja untuk mengambil langkah maju untuk balapan, dan saya yakin kami akan mampu melakukannya," tandas rider 24 tahun tersebut.
Sementara itu, rekan setim Bagnaia Jack Miller mendapatkan hasil lebih buruk dari pembalap Itakia tersebut.
Di babak kualifikasi MotoGP Belanda 2021, pria berusia 26 tahun itu menempati posisi kedelapan.
"Sayangnya, saya tidak bisa memanfaatkan lap terakhir saya dengan ban lunak karena bendera kuning, dan itu akan memaksa saya untuk start dari baris ketiga besok," ujar Miller.
Baca Juga: MotoGP Belanda 2021 - Ternyata Ini Strategi yang Disiapkan Valentino Rossi demi Tampil Ganas
"Ini jelas bukan trek di mana saya merasa sangat nyaman, tetapi saya akan mencoba melakukan yang terbaik di balapan seperti biasa.
"Besok akan menjadi penting untuk mendapatkan awal yang baik untuk mengganggu kecepatan para pembalap terdepan di tahap awal dan dengan demikian memiliki kesempatan untuk menyerang di lap terakhir," pungkas JackAss.