Find Us On Social Media :

Satu Perubahan Drastis Fabio Quartararo hingga Melesat di MotoGP 2021

Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo saat mengikuti FP MotoGP Jerman 2021, di sirkuit Sachsenring, Jumat (18/6/2021)

SportFEAT.com - Fabio Quartararo bak tampil kesetanan di MotoGP 2021. Dibanding musim lalu yang penuh masalah, ada hal yang membuatnya mulai berubah hingga tampil lebih agresif.

Performa Fabio Quaratararo di MotoGP 2021 begitu melesat di musim pertamanya bersama Monster Energy Yamaha.

Promosi ke tim pabrikan agaknya membuat Fabio Quartararo semakin bertekad untuk membayar kesalahannya di musim sebelumnya.

Penampilan Fabio Quartarari pada tahun ini memamng cenderung mengalami perubahan yang cukup signifikan.

Baca Juga: 3 Tahun Selalu Tolak Wildcard, Dani Pedrosa Beberkan Hal yang Memancingnya Comeback ke MotoGP 2021

Alurnya sebenarnya hampir sama. Quartararo memimpin klasemen di awal musim dan dijagokan jadi juara dunia.

Hanya saja, di MotoGP 2020 lalu, ketika Quartararo mulai terkejar, ia perlahan justru menunjukkan grafik menurun.

Mentalnya jatuh usai mengalami serentetan masalah teknis Yamaha dan tidak bisa bersaing di barisan depan lantaran memiliki start yang buruk.