Find Us On Social Media :

Menyerah Kejar Fabio Quartararo, Ini Target Utama Rookie Ganas Ducati di MotoGP 2021

Pembalap debutan Ducati, Jorge Martin di MotoGP Belanda 2021.

"Saya masih belum 100 persen," ucap Jorge Martin dilansir SportFEAT.com dari Tutto Motori Web.

"Saya menyadari bahwa saya sedikit kurang dalam hal kekuatan dan kami bekerja keras untuk mencoba pulih dan berada dalam kondisi yang sama di awal musim, secepatnya," sambung Martin.

Baca Juga: Faktor Kunci yang Bikin Fabio Quartararo Tampil Trengginas di MotoGP 2021

Lebih lanjut, kecelakaan ini membuat Martin terlempar jauh dari persaingan gelar juara dunia yang saat ini dipimpin oleh Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).

Pembalap Spanyol itu mulai sadar diri dan menyerah dalam persaingan gelar juara MotoGP 2021.

“Akan sulit bagi siapa pun untuk mengalahkannya (Fabio Quartararo),” ujar rookie ganas Ducati itu.

"Apa pun bisa terjadi karena masih banyak balapan tersisa, tapi dia jelas dan satu-satunya favorit," imbuh Martin.

Baca Juga: Ngegas di Lintasan Balap Sepanjang MotoGP 2021, Johann Zarco Uji Nyali di Udara

Lebih jauh, Martin menjadikan kecelakaannya di seri ketiga sebagai sebuah pelajaran yang berharga.

“Saya pikir saya membuat awal yang bagus untuk musim ini, tetapi cedera itu merupakan pukulan besar, butuh waktu saya untuk belajar tentang motor dan, di atas segalanya, pengalaman, yang merupakan hal terpenting,” kata pembalap Spanyol itu.

“Tetapi saya pikir Anda harus tahu bagaimana menghadapi kesalahan dan saat ini saya hanya berpikir untuk terus berkembang, seolah-olah saya memulai dari awal,” lanjut Martin.