Find Us On Social Media :

Olimpiade Tokyo 2020 – Bocor, Begini Strategi Ganda Putri Malaysia yang Ingin Tumbangkan Greysia/Apriyani

Pasangan ganda putri Malaysia, Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean, saat menjalani laga kedua penyisihan Grup B BWF World Tour Finals 2020 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (28/1/2021).

“Kami siap menghadapi siapa pun, terlepas dari urutan pertandingan,” ujar Chow Mei Kuan dilansir SportFEAT.com dari The Star.

“Kami memperlakukan setiap pertandingan sama pentingnya dan mencoba untuk memenangkannya karena hanya kemenangan yang akan membawa Anda melewati babak berikutnya,” sambung Mei Kuan.

Baca Juga: Jadwal Bulu Tangkis di Olimpiade Tokyo 2020 - Jonatan Hadapi Pencetak Sejarah, Marcus/Kevin Langsung Diuji

Lebih lanjut, Mei Kuan mengatakan bahwa ia dan Meng Yean memiliki bekal untuk menumbangkan Greysia/Apriyani hal itu adalah soal mental.

“Kami telah berhadapan dengan pasangan ini berkali-kali, jadi semuanya bermuara pada permainan mental,” kata Mei Kuan

“Pasangan yang paling tangguh secara mental akan menang,” ucap pemain 26 tahun itu.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Mantan Ratu Bulu Tangkis Indonesia Bicara Peluang Tradisi Emas, 2 Sektor Ini Jadi Andalan

Lebih jauh, Chow/Lee sadar diri bahwa jalannya untuk lolos dari fase grup cukup sulit.

Tapi ganda putri Malaysia ini akan tampil habis-habisan dalam debutnya di Olimpiade Tokyo 2020.

“Kelihatannya sulit, tapi tidak ada yang tidak mungkin,” ungkap Chow Mei Kuan.

“Kami akan membawa penampilan terbaik kami ke lapangan dan melihat apa yang akan kami berikan,” lanjut rekan Lee Meng Yean itu.