Find Us On Social Media :

Hasil Olimpiade Tokyo 2020 – Dramatis, Praveen/Melati Susah Payah untuk Tumbangkan Pasangan Ranking 57 Dunia  

Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, pada simulasi Olimpiade Tokyo 2020 di pelatnas Cipayung, Jakarta, Kamis (17/6/2021).

Setelah jeda interval kedua, pasangan Indonesia mencoba menipiskan ketertinggalan dengan skor 13-15.

Ganda campuran Indonesia akhirnya mampu unggul untuk pertama kalinya di gim kedua lewat bola lob dari Praveen, skor berbalik 18-17.

Praveen/Melati pun mampu mengamankan gim kedua dengan skor 21-17 dan memaksa pertandingan berlanjut di gim ketiga.

Baca Juga: Waduh! Anthony Sinisuka Ginting Absen di Acara Pembukaan Olimpiade Tokyo 2020

Pada gim ketiga, kedua pasangan tak mengendurkan serangan dan saling kejar-mengejar angka.

Akan tetapi, kematangan Praveen/Melati mampu membawa mereka unggul 11-6 atas pasangan Australia.

Langkah Praveen/Melati semakin tak terbendung usai memperlebar jarak menjadi 17-9.

Ganda campuran Indonesia itu akhirnya merebut gim ketiga sekaligus memenangkan pertandingan dengan skor 21-13.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Gondol Medali Emas, Hendra Setiawan Bikin 3 Rekor Langka

Usai meraih kemenangan di laga perdana, perjalanan Praveen/Melati di ganda campuran Grup C Olimpiade Tokyo 2020 masih berlanjut.

Di laga kedua, Praveen/Melati akan bertemu Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark) pada Minggu, (25/7/2021).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)