Lebih jauh, Viktor Axelsen mengaku sudah terbiasa menjalani turnamen tanpa penonton di era pandemi Covid-19 ini.
“Kami sudah terbiasa. Kami merasakan sistem bubble di Thailand selama tiga minggu berturut-turut dan tanpa penonton di tribun,” tutur Viktor Axelsen.
Baca Juga: Hasil Olimpiade Tokyo 2020 - Jonatan Christie On Fire, Hancurkan Si Pencetak Sejarah
Di sisi lain, Axelsen menyebut situasi pandemi Covid-19 kali ini mirip dengan wabah virus Zika yang terjadi ketika Olimpiade Rio 2016 lalu.
Oleh sebab itu, ia juga tak kaget dengan kebijakan ekstra ketat yang harus dijalani di Olimpiade Tokyo 2020 kali ini.
“Peraturannya sendiri hampir sama persis dengan di Olimpiade Rio 2016,” jelas Axelsen.
“Jelas bahwa karantina adalah pengalaman yang berbeda dan ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan.”
“Tapi begitu Anda berada kondisi menyerahkan tes air liur setiap pagi, dan Anda harus memakai masker di mana-mana, saya pikir itu sama seperti di Rio,” tandasnya.