Find Us On Social Media :

Olimpiade Tokyo 2020 - Praveen/Melati Ungkap Rahasia Taklukkan Wakil Denmark 2 Gim Langsung

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti saat tampil mengalahlkan Mathias Christiansen/Alexandra Boje di laga kedua penyisihan grup Olimpiade Tokyo 2020, Minggu (25/7/2021).

SportFEAT.com - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjalani laga super sengit melawan wakil Denmark, tetapi mereka mampu mengandaskan lawan dalam dua gim langsung berkat satu hal.

Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil memenangi laga kedua babak penyisihan grup Olimpiade Tokyo 2020, Minggu (25/7/2021).

Praveen/Melati mengalahkan wakil Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje dalam dua gim langsung, 24-22, 21-19.

Kemenangan tersebut membuat Praveen/Melati semakin unggul menghadapi pasangan peringkat 17 dunia itu dengan mencatatkan rekor pertemuan menjadi 3-0.

Baca Juga: Hasil Olimpiade Tokyo 2020 - Lawan Sampai Banting Raket, Praveen/Melati Sukses Singkirkan Ganda Campuran Denmark

Meski selalu menang, faktanya Praveen/Melati selalu sengit jika bertemu Mathias Christiansen/Alexandra Boje.

"Kalo lawan mereka memang selalu rame," ucap Melati seusai pertandingan, dalam siaran pers NOC.

"Poinnya memang banyak kita menang, tapi poinnya mepet-mepet (sengit). Jadi tidak heran jika (laga) bisa seperti itu (ketatnya)," ucap Melati lagi.