Find Us On Social Media :

Olimpiade Tokyo 2020 - Ginting Mengungkap Penyebab Kekalahan di Semifinal, Ada Hal Berbeda dari Lawannya

Anthony Sinisuka Ginting.

SportFEAT.com - Anthony Ginting terhenti di semifinal Olimpiade Tokyo 2020 usai kalah dari Chen Long. Ia mengungkap penyebab kekalahan sampai merasa ada yang berbeda dari lawan kali ini.

Keunggulan rekor head to head Anthony Ginting kontra Chen Long tidak menjamin hasil kemenangan bagi Ginting.

Tunggal putra Indonesia unggulan kelima itu kali ini harus mengakui keunggulan Chen Long dalam babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020, Minggu (1/8/2021).

Pada laga yang dihelat di Musashino Forest Plaza, Jepang itu, Anthony Ginting takluk dari Chen Long dalam dua gim langsung, 16-21, 11-21.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 – Menanti Pewaris Carolina Marin, Duel Ratu Bulu Tangkis Dunia vs Unggulan Teratas dari China

Sejatinya, Anthony Ginting sebenarnya lebih unggul dalam rekor pertemuannya dengan tunggal putra China unggulan keenam itu.

Ginting menang delapan kali dari total 12 pertemuan sebelumnya.

Dua pertemuan terakhir Ginting dengan Chen Long juga selalu dimenangi pemain 24 tahun kelahiran Cimahi itu.