Find Us On Social Media :

Terungkap Sosok Pengganti Murid Valentino Rossi di Petronas Yamaha SRT untuk MotoGP 2022

Marcel Schotter.

Sementara itu, Marcel Schotter berharap bisa dikontrak oleh Petronas Yamaha SRT untuk MotoGP 2022.

Meski begitu, pembalap berkewarganergaraan Jerman tersebut tak ingin terlalu berpikir terlalu jauh dan menyerahkan keputusam kepada pihak yang mengurusi.

"Saya tidak bisa mengatakan lebih dari apa yang dikatakannya, bahwa saya ada dalam daftar. Ada kontak biasa, tapi beberapa tahun lalu," ucap Schotter, dikutip dari Speedweek.

Baca Juga: Rumor Baru Terkuak, Raja WSBK dan Pembalap Moto2 Jadi Duet Baru Petronas Yamaha di MotoGP 2022?

"Anda selalu melihat apa yang mungkin, terutama sebagai pembalap Jerman terakhir, Dorna pasti suka melihat saya di MotoGP.

“Saya kenal dengan Razlan beberapa tahun ini, dia juga dekat dengan Jurgen (Lingg) pada kejuaraan junior. Meski Jurgen membicarakan tentang saya kepada Razlan dari waktu ke waktu," lanjutnya.

"Saya juga berterima kasih kepada Jurgen bahwa mereka akan memberikan dukungan dalam hal ini. Sungguh menyenangkan kalau tim melihatnya. Jelas bahwa itu impian saya," tutupnya.