Find Us On Social Media :

Olimpiade Tokyo 2020 - Greysia/Apriyani, Wakil Underdog yang Bikin Kejutan hingga Sabet Keping Medali Emas

Greysia Polii/Apriyani Rahayu saat berselebrasi usai memastikan diri meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Plaza, Jepang, Senin (2/8/2021).

SportFEAT.com - Fakta menarik di balik kemenangan Greysia/Apriyani di Olimpiade Tokyo 2020, mereka menjadi satu dari dua wakil underdog yang sukses bikin kejutan hingga meraih medali emas.

Keberhasilan Greysia Polii/Apriyani Rahayu meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 menjadi sejarah istimewa bagi bulu tangkis Indonesia.

Greysia/Apriyani sukses menjadi ganda putri pertama Indonesia yang menyabet medali emas Olimpiade.

Sejarah megah ini terukir semakin manis jika menengok status pasangan ganda putri dunia nomor enam dunia itu.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Greysia/Apriyani Lanjutkan Estafet Emas Indonesia Lewat Kemenangan Bersejarah

Greysia/Apriyani datang sebagai wakil underdog alias tidak diunggulkan di Olimpiade Tokyo 2020.

Namun mereka justru mampu membuat sederet kejutan demi kejutan yang tercipta bahkan sejak babak penyisihan grup.

Awalnya, mungkin banyak yang meragukan langkah Greysia/Apriyani bisa melaju jauh pada Olimpiade Tokyo 2020.