SportFEAT.COM - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Hendra Setiawan ternyata nyaris bertanding di Olimpiade Tokyo 2020 karena terpapar Covid-19.
Hendra Setiawan merupakan salah satu pebulu tangkis ganda putra andalan Indonesia yang mentas di Olimpiade Tokyo 2020.
Berpasangan dengan Mohammad Ahsan, pria yang akrab disapa Koh Hendra itu didapuk sebagai unggulan kedua.
Perjalanan Ahsan/Hendra bisa dibilang cukup apik karena berhasil lolos ke semifinal meski pada akhirnya tumbang dari tangan Lee Yang/Wang Chi-lin (Taiwan).
The Daddies juga harus menelan kenyataan pahit usai kalah dalam perebutan medali perunggu dari pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Ada fakta menarik di balik kehadiran Hendra Setiawan pada ajang Olimpiade Tokyo 2020.
Pria berusia 38 tahun itu ternyata nyaris gagal tampil di Negeri Sakura lantaran terpapar Covid-19.