Find Us On Social Media :

Dani Pedrosa Dipuji Bos KTM Atas Keberaniannya di MotoGP Styria 2021 usai Motor Terbakar Hebat

Pembalap penguji KTM, Dani Pedrosa mengalami inisden crash hingga motor terbakar di MotoGP Styria 2021.

SportFEAT.COM - Dani Pedrosa dipuji Bos KTM atas keberaniannya di MotoGP Styria 2021 usai sempat mengalami kecelakaan hingga motornya terbakar hebat.

Penampilan Dani Pedrosa di MotoGP Styria 2021 lalu menjadi salah satu yang ditunggu-tunggu oleh para fans MotoGP.

Di seri itu, Dani Pedrosa comeback balapan setelah pensiun sejak 2018 lalu.

Dani Pedrosa kembali balapan sebagai pembalap penguji KTM dengan menggunakan wildcard.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Austria 2021 - Mungkinkah Dinasti Ducati Mulai Goyah?

Aksinya semakin dinantikan karena MotoGP Styria 2021 menggunakan sirkuit Red Bul Ring, yang menjadi kandang KTM.

Sudah pasti Pedrosa sangat mengenal betul sirkuit ini karena berkali-kali melakukan uji tes.

Akan tetapi insiden tidak terduga justru terjadi pada momen comeback The Little Spaniard.

Saat balapan memasuki lap ketiga, Dani Pedrosa terjatuh di tikungan 3 yang dikenal jadi titik berbahaya.

Ia mengalami lowside, dan sayangnya motornya tertabrak Lorenzo Savadori hingga terbakar hebat.

Balapan pun sempat dihentikan sementara karena kru mengibarkan bendera merah (red flag).

Baca Juga: Valentino Rossi Mau Batalkan Pensiun dari MotoGP Jika Satu Syarat Mustahil Ini Terpenuhi

Ketika kembali ke paddock, Pedrosa jelas sangat terkejut. Namun, Bos KTM jauh lebih terkejut dengan keputusan Pedrosa yang akhirnya tetap berani melanjutkan balapan.

"Dani melakukan pekerjaan yang luar biasa, dia tetap mau kembali balapan setelah insiden seperti itu dan kemudian secara mental harus memulai balapan ulang," kata Pit Beirer dikutip Sportfeat dari Speedweek.

Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Miguel Oliveira Menyerah di Tengah Balapan MotoGP Styria 2021

"Kami sempat tanya dia apakah dia mau melanjutkan balapan lagi (setelah red flag)."

"Padahal sebenarnya dia tidak terlalu membutuhkan hal itu karena dia kan sudah pensiun. Tetapi dia menjawab dengan tegas dan berkata ' Saya sudah di sini sekarang, setelah red flag, maka saya akan kembali ikut balapan kedua'," kata Beirer.

Dani Pedrosa sudah pensiun sejak 2018. Mulai 2019 ia menerima tawaran sebagai pembalap penguji KTM.

Kontribusinya di KTM begitu besar hingga berhasil mengantarkan motor pabrikan Austria itu menjadi motor kompetitif, dan akhirnya terlepas dari status tim konsesi.

Dani Pedrosa sendiri direncanakan masih akan comeback lagi pada seri MotoGP San Marino 2021 pada September mendatang.

 Baca Juga: Di Balik Kesuksesannya di MotoGP Styria 2021, Takaaki Nakagami Ternyata Alami Situasi Mengkhawatirkan Sepanjang Balapan