Find Us On Social Media :

Ganda Putri Nomor Satu Dunia Belum Mampu Patahkan 'Kutukan' di Kejuaraan Dunia 2021

Pasangan Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota pada semifinal All England Open 2021, Sabtu (20/3/2021)

SportFEAT.com - Ganda putri nomor satu dunia, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota kemungkinan besar masih tak akan bisa mematahkan kutukan di Kejuaraan Dunia 2021 nanti.

Pasangan ganda putri nomor satu dunia asal Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota kemungkinan akan kembali menelan pil pahit pada ajang besar.

Sebelumnya, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota harus rela mengubur impian mereka untuk mempertahankan medali emas ganda putri Jepang, di Olimpiade Tokyo 2020.

Yuki Fukushima/Sayaka Hirota sejatinya diunggulkan bisa meneruskan estafet Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi yang meraih emas di edisi Rio 2016.

Baca Juga: Kesuksesan Greysia/Apriyani di Olimpiade Tokyo 2020 Bikin Sang Junior Pengen Ketularan

Namun apa daya, kondisi fisik Sayaka Hirota mebuat mereka belumbisa tampil maksimal di Olimpiade Tokyo 2020.

Sayaka Hirota berjuang keras demi tetap tampil di Olimpiade Tokyo 2020 meski ia mengalami cedera parah pada ACL kaki kirinya.

Sayaka Hirota mengalami cedera ACL saat latihan jelang Olimpiade Tokyo 2020 pada 18 Juni 2021, sebagaimana dilansir Sportfeat dari The Star.