“Tidak masalah siapa yang kita hadapi sebenarnya. Semua tim besar memiliki kekuatan yang hampir sama sehingga kami harus siap menghadapi siapa pun,” ujar Lee Zii Jia dilansir SportFEAT.com dari Stadium Astro.
“Tim kami masih muda, dengan usia rata-rata 23-24 tahun,” sambung Lee Zii Jia.
Lebih lanjut, Lee Zii Jia mengaku memiliki tanggung jawab besar dengan menggantikan peran Lee Chong Wei.
Tapi, anak asuh Hendrawan itu berharap bahwa rekan-rekannya mampu kompak di Thomas Cup 2020.
“Saya akan menjadi yang pertama bermain, dan itu akan menjadi tanggung jawab besar,” kata Lee Zii Jia.
Baca Juga: Hasil Drawing Piala Thomas 2020 - Marcus/Kevin Dkk Dihadang Taiwan, China Masuk Grup Enteng
“Tapi saya berharap setiap pemain akan memainkan perannya dengan baik, dan tidak hanya bergantung pada saya karena ini adalah turnamen beregu,” ungkap juara All England Open 2021 itu.
“Kita perlu bekerja sama, itu yang paling penting,” pungkas Lee Zii Jia.
Di sisi lain, Direktur Kepelatihan BAM, Wong Choong Hann belum memiliki kandidat untuk menemani Lee Zii Jia di Thomas Cup 2020.