Find Us On Social Media :

MotoGP Inggris 2021 - Mantap! Pengganti Franco Morbidelli Ngegas Gara-gara 2 Hal Ini

Pembalap Moto2 Jake Dixon.

SportFEAT.COM - Pengganti sementara Franco Morbidelli, Jake Dixon, bocorkan dua hal yang membuatnya optimistis di MotoGP Inggris 2021.

Cedera yang dialami Franco Morbidelli ternyata membawa berkah tersendiri bagi satu sosok ini.

Dia adalah pembalap Moto2 yang memperkuat Petronas Sprinta Racing, Jake Dixon.

Jake Dixon ditunjuk sebagai pengganti sementara Morbidelli untuk perlombaan MotoGP Inggris 2021 mendatang.

 Baca Juga: Berguru pada Sang Ayah, Ini Rahasia Valentino Rossi Bisa Ngaspal Lebih dari 25 Tahun

Sebelumnya, pengganti Morbidelli diisi oleh pembalap penguji Yamaha Cal Crutchlow.

Namun, rider Inggris itu diprmosikan ke tim utama sebagai suksesor sementara Maverick Vinales yang dipecat Yamaha.

Bagi Jake Dixon, ini menjadi kesempatan langka dalam kariernya.

Balapan MotoGP Inggris 2021 bakal menjadi debut pria 25 tahun itu di kelas premier.

Jake Dixon pun tengah dihinggapi motivasi tinggi jelang tampil di depan publik sendiri.

“Akhir pekan ini akan sulit, melompat dengan motor besar untuk pertama kalinya di GP rumah saya. Tetapi saya sangat menantikannya,” kata Dixon.

Baca Juga: MotoGP Inggris 2021 - 2 Modal Berharga Adik Valentino Rossi demi Amankan Podium Perdana

Meski bakal menemui kesulitan lantaran baru pertama kali mengendari motor MotoGP, pembalap kelahiran Dover itu optimistis.

Apalagi Jake Dixon mengklaim dua bekal spesial yakni paham karakter sirkuit dan didukung publik tuan rumah.

“Selalu menarik untuk balapan di rumah, tetapi tahun ini akan menjadi istimewa," ungkap Jake Dixon.

"Dukungan tuan rumah selalu luar biasa di sana, saya suka treknya dan saya pikir itu akan menjadi pengalaman hebat

"Memiliki banyak penonton di sana dan pengetahuan tentang sirkuit akan sangat membantu saya akhir pekan ini, meski saya jelas tidak mencari hasil tertentu.

"Saya hanya akan keluar dan menikmatinya!," tutup pria Inggris itu, seperti disadur SportFeat dari Todocircuito.