Find Us On Social Media :

MotoGP Inggris 2021 - Pesaing Sengit Fabio Quartararo Waspadai Keterbatasan Ducati di Sirkuit Silverstone

Francesco Bagnaia (Ducati) dan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) menampilkan persaingan super sengit di MotoGP Belanda 2021.

SportFEAT.com - Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia mewaspadai keterbatasan Ducati di sirkuit Silverstone pada MotoGP Inggris 2021.

MotoGP Inggris 2021 menjadi tantangan besar bagi para pembalap Ducati.

Meski pernah menang di seri ini pada 2017 lewat Andrea Dovizioso, skuad tim Merah Borgo Panigale tidak bisa berleha-leha.

Termasuk murid Valentino Rossi yang kini berseragam pabrikan Ducati, Francesco Bagnaia, di musim ini.

Baca Juga: MotoGP Inggris 2021 - Ngeyel Jadi Sifat yang Bikin Fabio Quartararo Mampu Sihir Motor Yamaha

Francesco Bagnaia tahu betul bahwa Sirkuit Silverstone yang akan jadi tempat balapan MotoGP inggris 2021 tidak bisa dianggap enteng.

Sirkuit dengan panjang 5,091 km itu memang memiliki beberapa trek lurus yang bisa jadi andalan Ducati.

Hanya saja, karakteristis Silverstone lebih cocok untuk pabrikan Yamaha atau Suzuki yang sangat cepat di tikungan.