Find Us On Social Media :

Terancam Pensiun Dini dari MotoGP tapi Tak Sudi Turun Kasta, Pembalap 21 Tahun Ini Kerja Keras demi Terhindar Jadi Pengangguran

Pembalap KTM Tech3, Iker Lecuona finis di posisi ketujuh pada MotoGP Inggris 2021, Minggu (29/8/2021).

SportFEAT.com - Meski terancam pensiun dini dari MotoGP, gengsi tinggi masih dipegang teguh pembalap 21 tahun KTM Tech3, Iker Lecuona. Ia bekerja keras demi mendapatkan tim baru di musim depan.

Iker Lecuona membuktikan kerja kerasnya di MotoGP Inggris 2021 demi terhindar jadi pengangguran di musim depan.

Pembalap KTM Tech3 itu mampu tampil apik pada balapan yang digelar di sirkuit Silverstone dengan finis di urutan ketujuh.

Iker Lecuona menjadi pembalap terbaik kedua KTM yang finis di MotoGP Inggris 2021, setelah Brad Binder (KTM Red Bull) yang meraih posisi keenam.

Baca Juga: MotoGP Inggris 2021 – Murid Valentino Rossi Meradang Balapannya Berbuah Petaka Akibat Hal Ini

Kerja keras Iker Lecuona itu tidak lepas dari tekadnya untuk terhindar jadi pengangguran di musim depan.

Iker Lecuona sudah dipastikan terbuang dari KTM Tech3 mulai MotoGP musim depan setelah timnya mendatangkan dua pembalap Moto2 Remy Gardner dan Raul Fernandez.

Pembalap berusia 21 tahun itu terancam kehilangan tempat di MotoGP akibat sudah tak banyak tim yang tersedia untuk dia singgahi.