Quartararo kini tengah memimpin klasemen sementara dengan koleksi 206 poin.
“Tapi yang saya pikir, Yamaha ingin memiliki lingkungan yang damai, tanpa masalah, tanpa gangguan,” jelas Dennis Noyes.
“Sehingga Fabio Quartararo bisa aman dan tenang di tengah-tengah tim,” pungkasnya.
Di sisi lain, Yamaha sudah menunjuk Franco Morbidelli yang berasal dari Petronas Yamaha SRT untuk menggantikan posisi Maverick Vinales di tim pabrikan.
Sedangkan slot yang ditinggal Morbidelli akan diisi oleh Andrea Dovizioso.
Morbidelli dan juga Dovizioso dikabarkan akan menjalani debut di tim barunya pada MotoGP San Marino 2021 mendatang.