SportFEAT.com - Marc Marquez berpeluang juara sekaligus membuat kejutan lagi setelah tiba di salah satu sirkuit jimatnya di MotoGP Aragon 2021, sirkuit Aragon, Spanyol.
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez bisa membuat kejutan lagi pada seri ke-13 MotoGP 2021, MotoGP Aragon 2021.
MotoGP Aragon 2021 sendiri akan dilaksanakan pada 10-12 Septmber 2021.
Pada MotoGP Aragon 2021, penampilan Marc Marquez bisa menjadi salah satu yang paling dinantikan.
Baca Juga: Misi Aprilia di MotoGP, Langsung Adu Maverick Vinales Vs Aleix Espargaro
Pembalap 28 tahun itu akan balapan di salah satu sirkuit jimatnya di tahun ini, sirkuit Aragon.
Sirkuit Aragon bisa dikatakan sebagai sirkuit kidal.
Karakteristiknya memiliki lebih banyak tikungan ke kiri alias secara keseluruhan memiliki sifat berlawanan arah jarum jam.
Sirkuit dengan karakteristik demikian sangatlah menjadi favorit Marc Marquez.
Ketangguhan The Baby Alien menaklukkan sirkuit kidal pun telah terbukti di musim ini, ketika Marquez menjuarai MotoGP Jerman 2021 di sirkuit Sachsenring.
Baca Juga: Perseteruan Makin Panas! Bos Yamaha Semprot Maverick Vinales Gara-gara Hal Ini
Dengan kondisi lengan Marquez yang belum sembuh, memutari sirkuit Aragon akan menghadirkan keleluasaan bagi juara dunia delapan kali itu untuk tampil ganas.
Tentu, Marquez pasti tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan ini.
Statistik kemenangan Marquez di sirkuit Aragon pun cukup apik. Dia telah mengumpulkan total enam kemenangan di sana.
Baca Juga: Bujuk Rayu Yamaha untuk Raul Fernandez Bikin Rencana Manis KTM Hancur Lebur
Rinciannya adalah pada 2011 (Moto2), kemudian lima kali di kelas MotoGP yakni pada 2013, 2016, 2017, 2018, 2019.
Jika dilihat, Marquez telah memenangkan empat seri terakhir MotoGP Aragon yang diikutinya.
Sedangkan edisi di tahun 2020, Marquez absen karena cedera.
Tekad besar Marquez untuk menang di Aragon bisa jadi bertambah mengingat ia 'ditagih' Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig untuk membayar kesalahannya di seri sebelumnya di MotoGP Inggris 2021.
Di MotoGP Inggris 2021, Marquez gagal total. Ia membuat kesalahan dan mengakibatkan kecelakaan yang menyeret rookie ganas Ducati, Jorge Martin.
"Ini (Aragon) adalah trek yang sulit, tapi sangat cocok dengan Marc. Di masa lalu, Honda juga mendapat hasil sangat bagus,” kata Alberto Puig dikutip Sportfeat dari GP One.
"Tentu, kami datang ke sana dengan situasi berbeda karena Marc tidak dalam kondisi terbaiknya."
"Bagaimana pun, kami tahu bahwa Marc akan mencoba untuk menampilkan potensi maksimalnya," pungkas Puig.
Baca Juga: Aprilia Beri Tawaran Menggiurkan yang Bikin Valentino Rossi Batal Pensiun di MotoGP