Find Us On Social Media :

MotoGP Aragon 2021 - Satu Mimpi Besar Pol Espargaro Gagal Terwujud Gara-gara Honda, tapi...

Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro saat beraksi di lintasan.

SportFEAT.COM - Pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro, berikan komentar jelang perlombaan MotoGP Aragon 2021.

Pol Espargaro tengah diselimuti rasa optimisme tinggi jelang bergulirnya MotoGP Aragon 2021.

Balapan MotoGP Aragon 2021 menurut rencana berlangsung pada 19 September mendatang di Sirkuit Motorland Aragon.

Optimisme Pol Espargaro tersebut cukup masuk akan jika melihat pencapaian di seri sebelumnya MotoGP Inggris 2021.

 Baca Juga: MotoGP Aragon 2021 - 2 Masalah yang Bikin Valentino Rossi Menderita, Salah Satunya Faktor Historis

Pembalap Repsol Honda itu sukses mencatatkan prestasi terbaik sepanjang MotoGP 2021 di Sirkuit Silverstone.

Saat itu, Pol Espargaro berhasil menembus posisi lima besar di akhir perlombaan.

Pencapaian itu menjadi yang terbaik di antara pembalap Honda termasuk juara dunia delapan kali Marc Marquez.

Seperti yang diketahui, Marquez gagal mendulang poin usai mengalami crash di Silvertone dua pekan lalu.

Pol Espargaro merasa hasil apik di MotoGP Inggris 2021 menjadi modal berharga sebelum tampil di rumah sendiri.

“Saya sangat senang balapan di Aragon, pada akhir pekan di Silverstone menjadi salah satu yang terbaik bagi kami,” kata Pol Espargaro, dikutip SportFeat dari laman boxrepsol.com.

Jelang bergulirnya seri ke-13, adik Aleix Espargaro itu mengaku sempat ingin mengalahkan Honda di Aragon.

Baca Juga: Valentino Rossi Ngidam Satu Hal Langka Sebelum Pensiun di Akhir Musim MotoGP 2021

Akan tetapi, hal tersebut dipastikan tidak akan terwujud dalam waktu dekat karena saat ini Pol merupakan bagian pabrikan Jepang itu.

Namun begitu, Pol Espargaro tetap antusias lantaran ini menjadi kesempatan perdana baginya menjajal RC213V di Aragon.

“Di masa lalu, Honda jadi motor yang ingin coba saya kalahkan di Aragon dan sekarang saya mengendarainya," tutur Pol.

"Jadi, saya benar-benar penasaran untuk melihat apa yang bisa kami lakukan akhir pekan ini.

“Kami datang dalam momen yang bagus setelah akhir pekan yang kuat di Silverstone, dan saya senang kembali balapan," timpal rider 30 tahun itu.

"Mari lanjutkan pekerjaan untuk menyelesaikan musim dengan kuat dan terus mempelajari banyak hal," tutup Pol Espargaro.

Di sisi lain, Pol Espargaro masih tertahan di posisi ke-14 klasemen sementara MotoGP 2021.

Mantan pembalap KTM itu tercatat baru mengoleksi 52 poin atau tertinggal tujuh angka dari Marc Marquez yang berada dua setrip di atasnya.